search:
|
PinTect

Ngeri! Modus Baru Penipuan Pakai Kode QR Bergentayangan

andika/ Sabtu, 04 Mei 2024 01:30 WIB
Ngeri! Modus Baru Penipuan Pakai Kode QR Bergentayangan

Phishing dan kode QR digunakan dalam quishing, untuk memancing korban memberikan informasi pribadi mereka. Foto: Canva


PINUSI.COM - Orang yang menggunakan telepon genggam harus sangat waspada, karena modus penipuan baru-baru ini muncul.

Penipu melakukan 'quishing' dengan memanfaatkan fitur kode QR untuk mengelabui korban.

Phishing dan kode QR digunakan dalam quishing, untuk memancing korban memberikan informasi pribadi mereka.

Kita dapat mengakses situs tertentu dengan memindai kode QR di handphone.

Ini juga dapat menampilkan pesan teks biasa, daftar aplikasi, dan alamat peta.

Pelaku menggunakan kemampuan ini untuk mengarahkan calon korbannya ke situs web palsu.

Mereka akan membuat sulit bagi orang-orang untuk mengidentifikasi situs mana yang akan mereka kunjungi, sebelum mereka membuka browser.

Wired melaporkan, pelaku quishing berusaha mengelabui seseorang untuk mengunduh sesuatu ke dalam perangkat, yang dapat membahayakan perangkat korban.

Langkah berikutnya, para korban akan diminta memberikan beberapa kredensial login.

Pelaku quishing akan mengumpulkan data ini.

Karena kode QR dapat dibuat dengan mudah dan siapa saja, bahkan tanpa keterampilan khusus, kejahatan ini semakin masif. (*)



Editor: Yaspen Martinus
Penulis: andika

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook