6 Kebiasaan Buruk Ini Bisa Picu Penyakit Jantung di Usia Muda

Oleh sarahsalsabillaWednesday, 7th June 2023 | 22:00 WIB
6 Kebiasaan Buruk Ini Bisa Picu Penyakit Jantung di Usia Muda

PINUSI.COM - Penyakit jantung bisa menyerang siapa saja, termasuk orang yang berusia kurang dari 40 tahun.

Ada beberapa kebiasaan yang bisa meningkatkan risiko penyakit jantung di usia muda, seperti mengonsumsi makanan cepat saji dan merokok.

Dikutip dari Antaranews, Sabtu (13/5/2023), Ahli Jantung Intervensi Pantai Hospital Kuala Lumpur dr Tan Kok Leng menjelaskan, ada beberapa faktor pemicu gangguan jantung pada usia muda, yakni:

BACA LAINNYA: Makanan Laut Bisa Kurangi Gejala Gangguan Kesehatan Mental

  • Konsumsi makanan cepat saji yang bisa meningkatkan kadar kolesterol di dalam tubuh;
  • Kebiasaan merokok atau vaping sehingga memicu aterosklerosis, atau penyempitan dan pengerasan pembuluh darah;
  • Konsumsi minuman beralkohol yang bisa meningkatkan risiko kardiomiopati alkoholik, sehingga otot jantung melemah;
  • Terlalu lama duduk di depan meja kerja sehingga kurang melakukan aktivitas fisik;
  • Melakukan olahraga dengan intensitas tinggi secara berlebihan, khususnya latihan beban, sehingga memicu kerusakan dan penebalan otot jantung, serta aritmia atau gangguan irama jantung; dan
  • Mengalami stres dalam jangka panjang, sehingga kadar kortisol meningkat dan memicu penyakit kolesterol serta hipertensi.

Beberapa kebiasaan tersebut akan meningkatkan risiko penyakit jantung di bawah usia 40 tahun.

Tan juga menekankan pentingnya melakukan skrining gangguan jantung, khususnya untuk Anda yang berusia 30-an tahun atau berasal dari keluarga yang mengidap penyakit jantung.

BACA LAINNYA: 4 Makanan Sehat yang Punya Sejuta Manfaat

Jika masih muda, sebaiknya hindari beberapa faktor tersebut dan mulai ubah pola hidup menjadi lebih sehat secara perlahan.

Kamu juga bisa menunjang kesehatan tubuh dengan mengonsumsi suplemen atau vitamin yang dibutuhkan. (*)

https://pinusi.com/pinhealth/kenapa-tidak-berkeringat-saat-olahraga-kenali-penyebabnya/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 2 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 2 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 3 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 3 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 3 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 4 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 9 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 9 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 9 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB