search:
|
PinRec

4 Makanan Sehat yang Punya Sejuta Manfaat

Sarah Salsabilla/ Minggu, 14 Mei 2023 12:00 WIB
4 Makanan Sehat yang Punya Sejuta Manfaat

PINUSI.COM -  Makanan sehat memenuhi kebutuhan asupan energi tubuh.

Banyak orang menyepelekan makanan sehat, dengan mengonsumsi makanan yang justru berbahaya bagi tubuh.

Makanan sehat mengandung serat tinggi, serta terdiri dari berbagai macam jenis sayuran, buah-buahan, hewan, serta kaya kandungan kalori dan gula, seperti berikut ini:

BACA LAINNYA: Vape Disebut Aman untuk Paru-paru, Ini Faktanya

Telur

Telur dalam menu makanan harian Anda sangat bermanfaat untuk tubuh. Ini karena dalam telur terkandung berbagai nutrisi penting seperti protein, vitamin, lemak, dan yang lainnya. Mengonsumsi telur juga bermanfaat mencegah radikal bebas dalam tubuh.

Sayuran Hijau

Dalam bayam terdapat zat besi yang baik sekali untuk tubuh. Bayam juga baik dikonsumsi ibu hamil, supaya bayi lahir sehat tanpa cacat, katarak, kanker, dan penyakit lainnya.

Daging

Daging sapi, kambing, dan ayam mengandung protein yang diperlukan oleh tubuh. Mengonsumsi daging usahakan jangan terlalu berlebihan.

Tomat

Dalam tomat terkandung berbagai nutrisi penting yang diperlukan oleh tubuh Anda. Di antaranya, vitamin A, C, dan K. Tomat juga membantu melawan sel kanker. (*)

https://pinusi.com/pinhealth/5-manfaat-scaling-gigi-bagi-kesehatan-mulut/

Editor: Yaspen Martinus



Penulis: Sarah Salsabilla

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook