Uji Coba lawan Sabah FC, Thomas Doll lihat Persija Jakarta

Oleh adminnews2Wednesday, 1st June 2022 | 17:02 WIB
Uji Coba lawan Sabah FC, Thomas Doll lihat Persija Jakarta

PINUSI.COM- Persija Jakarta akan melakoni pertandingan uji coba melawan klub asal Malaysia, Sabah FC. Laga uji coba akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu, (05/06/2022).

Pelatih Persija, Thomas Doll mengatakan, uji coba ini dimanfaatkan untuk melihat sejauh mana perkembangan pemain Macan Kemayoran. Persija sendiri sudah menjalani latihan selama dua pekan terakhir.

“Bagi saya yang penting saat ini adalah kami harus membawa pemain ke kondisi yang lebih baik. Saya tidak tahu apa yang mereka lakukan di waktu liburan. Kami pun memiliki pemain baru di mana kami tidak tahu seberapa baik sesi latihan di klub sebelumnya," kata Thomas Doll dalam rilis Persija, Rabu, (01/06/2022).

"Jadi, bagi saya saat ini hanya memikirkan hari demi hari untuk meningkatkan performa pemain, termasuk di laga uji coba," tambahnya.

Dalam dua pekan latihan menu latihan yang diberikan masih terkait dengan fisik. Pemain Persija, Makan Konate menilai, laga uji coba ini adalah sebagai upaya melihat sejauh mana pengaplikasian selama latihan.

"Kami akan uji coba untuk membangun performa pemain. Semoga kondisi fisik kami sudah menunjukkan level yang baik. Kami harus bekerja keras karena setelah laga uji coba akan ada turnamen pramusim," kata Konate.

Sementara itu, dalam laga uji coba melawan Sabah FC ini direncanakan akan dihadiri oleh penonton. Setelah hampir dua tahun pertandingan sepakbola tanpa dihadiri penonton karena pandemu Covid-19, kini The Jakmania pun berkesempatan menyaksikan secara langsung pemain Persija di stadion.

Terkini

Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
PinSport | Friday, 4th October 2024 | 18:19 WIB
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 18:09 WIB
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:56 WIB
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:34 WIB
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:20 WIB
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 11:25 WIB
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 11:13 WIB
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 10:53 WIB
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 10:44 WIB
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
PinTertainment | Thursday, 3rd October 2024 | 22:24 WIB