Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Berinvestasi Emas

Oleh findyamiraWednesday, 7th June 2023 | 21:00 WIB
Perhatikan 5 Hal Ini Sebelum Berinvestasi Emas

PINUSI.COM - Emas menjadi salah satu bentuk investasi yang masih diminati banyak orang.

Sebab, emas dianggap sebagai investasi yang menguntungkan, karena harganya yang cenderung stabil.

Emas juga dianggap sebagai aset yang bernilai, serta bisa dimanfaatkan untuk perlindungan terhadap kondisi ekonomi yang tidak stabil.

BACA LAINNYA: Ini Upaya Pemerintah Bertransformasi Menuju Ekonomi Hijau

Meski begitu, sebelum mulai berinvestasi emas, ada hal yang harus diperhatikan.

Berikut ini hal-hal yang harus diperhatikan sebelum berinvestasi emas, yuk simak.

  1. Tujuan Investasi

Sebelum berinvestasi emas, penting untuk menentukan tujuannya, apakah untuk melindungi aset dari inflasi, mencari pertumbuhan nilai jangka panjang, ataupun untuk cadangan dana darurat.

Menentukan tujuan investasi bisa membantu memilih strategi apa yang harus dilakukan.

  1. Melakukan Riset

Melakukan riset sebelum berinvestasi emas bisa membantu mengambil keputusan, sehingga Kamu lebih cerdas memilih strategi, agar bisa mengurangi risiko terjadinya kesalahan.

Kamu bisa mempelajari faktor yang mempengaruhi harga emas, tren pasar, serta update terbaru yang berhubungan dengan emas.

  1. Memantau Harga Emas

Emas memang memiliki nilai yang stabil dan cenderung naik dalam jangka waktu yang panjang. Namun, perlu diketahui juga ada saat di mana harga emas turun.

Saat harga turun adalah waktu yang tepat membeli emas untuk berinvestasi. Ketika harga emas sedang naik, itu waktu yang tepat untuk menjualnya kembali.

  1. Memilih Jenis Emas yang Pas

Emas memiliki beberapa jenis, seperti emas batangan, emas logam mulia, dan emas perhiasan.

Emas yang paling bagus untuk berinvestasi adalah emas batangan dan logam mulia yang memiliki sertifikat.

Harga jual emas perhiasan biasanya lebih rendah dari harga belinya.

  1. Memperhatikan Keaslian Emas

Emas asli dan emas palsu cukup susah dibedakan hanya dengan melihatnya. Biasanya, emas yang asli memiliki cap yang memperlihatkan kadar emas tersebut.

Mengecek keasliannya juga bisa dengan melihat perubahan warna emas pada daerah yang sering terkena gesekan. Emas palsu biasanya akan menampakkan warna yang bergradasi.

Memperhatikan hal-hal tersebut bisa mengurangi risiko dan meningkatkan kesuksesan dalam berinvestasi emas. (*)

https://pinusi.com/pinfinance/turun-lagi-segini-harga-emas-hari-ini/

Editor: Yaspen Martinus

Tag

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 6 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 6 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 6 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 6 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 6 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 5 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 5 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 5 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta