Jelang Duel Sengit di SUGBK, Maarten Paes Siap Jadi Tembok Gawang!

Oleh Faiz AkramTuesday, 5th November 2024 | 10:27 WIB
Jelang Duel Sengit di SUGBK, Maarten Paes Siap Jadi Tembok Gawang!
Jelang Duel Sengit di SUGBK, Maarten Paes Bersiap Gabung Timnas! (Pinterest/@Livyyy___)

PINUSI.COM - Kiper Timnas IndonesiaMaarten Paes, telah berangkat menuju Jakarta pada Selasa pagi, 5 November 2024, menjelang laga krusial melawan Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim asuhan Shin Tae-yong akan menjalani pertandingan putaran ketiga Grup C zona Asia dengan menghadapi dua lawan berat tersebut.

Sesuai jadwal, Timnas Indonesia lebih dulu akan menjamu Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Jumat, 15 November 2024. Empat hari kemudian, Maarten Paes dan rekan-rekannya akan menghadapi Arab Saudi pada Selasa malam, 19 November 2024.

Saat ini, Timnas Indonesia masih berada di peringkat kelima klasemen sementara Grup C dengan tiga poin, hasil dari tiga kali imbang melawan Arab Saudi (1-1), Australia (0-0), dan Bahrain (2-2), serta kekalahan tipis dari China (1-2).

Baca Juga: Menikmati Liburan Tahun Baru di Jakarta: Destinasi Wisata dan Aktivitas Seru

Di sisi lain, Jepang memimpin klasemen dengan 10 poin, sementara Arab Saudi menempati peringkat ketiga dengan lima poin. Pada pertemuan terakhir di Piala Asia 2023 Januari lalu, Indonesia kalah 1-3 dari Jepang, tetapi berhasil menahan Arab Saudi 1-1 di laga tandang pada 6 September 2024.

Shin Tae-yong telah memanggil 27 pemain terbaik untuk menghadapi dua laga penting ini, termasuk Maarten Paes. Kiper berusia 26 tahun itu baru-baru ini mengunggah foto di Instagram yang memperlihatkan dirinya dalam perjalanan ke Jakarta. Dalam unggahan tersebut, ia tampak duduk di dalam pesawat, lengkap dengan emotikon pesawat dan bendera Merah-Putih, menandakan perjalanannya ke Indonesia.

Meski begitu, belum jelas kapan tepatnya Maarten Paes akan bergabung dengan tim, karena anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, sebelumnya menyebut bahwa skuad Timnas Indonesia baru akan berkumpul di Jakarta lima hari sebelum laga melawan Jepang, yakni sekitar 10 November 2024. (*)

Terkini

Sejarah Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih: Kuliner Ikonik Jakarta
Sejarah Nasi Goreng Kambing Kebon Sirih: Kuliner Ikonik Jakarta
PinRec | in 7 hours
Mengenal Sejarah Bubur Ayam Barito: Kuliner Sarapan Khas Anak Jaksel
Mengenal Sejarah Bubur Ayam Barito: Kuliner Sarapan Khas Anak Jaksel
PinRec | in 7 hours
Jangan Terlena! Shohei Matsunaga Peringatkan Timnas Soal Pemain Naturalisasi
Jangan Terlena! Shohei Matsunaga Peringatkan Timnas Soal Pemain Naturalisasi
PinSport | in 7 hours
Tom Lembong Ajukan Praperadilan, Sebut Penetapan Tersangka Tidak Sah
Tom Lembong Ajukan Praperadilan, Sebut Penetapan Tersangka Tidak Sah
PinNews | in 6 hours
Gunawan "Sadbor" Tetap Bergoyang Meskipun Didalam Tahanan
Gunawan "Sadbor" Tetap Bergoyang Meskipun Didalam Tahanan
PinNews | in 6 hours
Fakta Ibu Ronald Tannur, Meirizka Widjaja yang  Resmi Jadi Tersangka Kasus Suap Hakim PN Surabaya
Fakta Ibu Ronald Tannur, Meirizka Widjaja yang Resmi Jadi Tersangka Kasus Suap Hakim PN Surabaya
PinNews | in 6 hours
Tak Bisa Tahan Emosi! Dimas Drajad Kena Sanksi Berat dari AFC
Tak Bisa Tahan Emosi! Dimas Drajad Kena Sanksi Berat dari AFC
PinSport | in 6 hours
Resep dan Ide Kue Natal Cupcake yang Lezat dan Menarik
Resep dan Ide Kue Natal Cupcake yang Lezat dan Menarik
PinRec | in 6 hours
Komisi I DPR Adakan Rapat Tertutup Bersama Kepala BIN, Fokus pada Persiapan Pilkada 2024
Komisi I DPR Adakan Rapat Tertutup Bersama Kepala BIN, Fokus pada Persiapan Pilkada 2024
PinNews | in 6 hours
Prediksi Liga Champions: Real Madrid vs AC Milan di Santiago Bernabeu
Prediksi Liga Champions: Real Madrid vs AC Milan di Santiago Bernabeu
PinSport | in 6 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta