Jelang Duel Sengit di SUGBK, Maarten Paes Siap Jadi Tembok Gawang!

Oleh Faiz AkramTuesday, 5th November 2024 | 10:27 WIB
Jelang Duel Sengit di SUGBK, Maarten Paes Siap Jadi Tembok Gawang!
Jelang Duel Sengit di SUGBK, Maarten Paes Bersiap Gabung Timnas! (Pinterest/@Livyyy___)

PINUSI.COM - Kiper Timnas IndonesiaMaarten Paes, telah berangkat menuju Jakarta pada Selasa pagi, 5 November 2024, menjelang laga krusial melawan Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim asuhan Shin Tae-yong akan menjalani pertandingan putaran ketiga Grup C zona Asia dengan menghadapi dua lawan berat tersebut.

Sesuai jadwal, Timnas Indonesia lebih dulu akan menjamu Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Jumat, 15 November 2024. Empat hari kemudian, Maarten Paes dan rekan-rekannya akan menghadapi Arab Saudi pada Selasa malam, 19 November 2024.

Saat ini, Timnas Indonesia masih berada di peringkat kelima klasemen sementara Grup C dengan tiga poin, hasil dari tiga kali imbang melawan Arab Saudi (1-1), Australia (0-0), dan Bahrain (2-2), serta kekalahan tipis dari China (1-2).

Baca Juga: Menikmati Liburan Tahun Baru di Jakarta: Destinasi Wisata dan Aktivitas Seru

Di sisi lain, Jepang memimpin klasemen dengan 10 poin, sementara Arab Saudi menempati peringkat ketiga dengan lima poin. Pada pertemuan terakhir di Piala Asia 2023 Januari lalu, Indonesia kalah 1-3 dari Jepang, tetapi berhasil menahan Arab Saudi 1-1 di laga tandang pada 6 September 2024.

Shin Tae-yong telah memanggil 27 pemain terbaik untuk menghadapi dua laga penting ini, termasuk Maarten Paes. Kiper berusia 26 tahun itu baru-baru ini mengunggah foto di Instagram yang memperlihatkan dirinya dalam perjalanan ke Jakarta. Dalam unggahan tersebut, ia tampak duduk di dalam pesawat, lengkap dengan emotikon pesawat dan bendera Merah-Putih, menandakan perjalanannya ke Indonesia.

Meski begitu, belum jelas kapan tepatnya Maarten Paes akan bergabung dengan tim, karena anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, sebelumnya menyebut bahwa skuad Timnas Indonesia baru akan berkumpul di Jakarta lima hari sebelum laga melawan Jepang, yakni sekitar 10 November 2024. (*)

Terkini

Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
Marselino Ferdinan Cetak Gol Cungkil, Aksi Verdonk Berlari 90 Meter Jadi Sorotan
PinSport | in 4 hours
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
iPhone 16 Belum Masuk RI, Menkominfo “Kode Keras” ke Apple: Mana Komitmennya?
PinTect | in 4 hours
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
Review Kamera Vivo V40: Hasil Jepretan yang Bikin Takjub, Semua Momen Jadi Berharga!
PinTect | in 4 hours
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Marselino Ferdinan dan Rizky Ridho Masuk Tim Terbaik Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
PinSport | in 3 hours
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
Cibiran Pedas Luca Marini: “Jorge Martin Juara Berkat Sprint Race”
PinSport | in 3 hours
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
Memori HP Penuh? Begini Cara Gampang Biar HP Nggak Lemot Lagi!
PinTect | in 3 hours
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
Karir Herve Renard Terancam! Usai Arab Saudi Tumbang dari Indonesia
PinSport | in 3 hours
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
Rekomendasi Hotel! Grand Zuri by ZHM: Pengalaman Menginap Mewah dengan Sentuhan Elegan
PinRec | in 2 hours
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
Meriah Banget! Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali Jadi Pusat Perhatian Dunia
PinTect | in 2 hours
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Resmi Meluncur, HP Gaming Sultan Mulai dari Rp 15 Jutaan!
PinTect | in 2 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta