search:
|
PinRec

Percantik Rumahmu dengan Tanaman yang Memberi Sentuhan Romantis Pada Sudut Rumah

Suneni/ Rabu, 07 Feb 2024 07:30 WIB
Percantik Rumahmu dengan Tanaman yang Memberi Sentuhan Romantis Pada Sudut Rumah

Percantik tampilan rumah dengan menambahkan sentuhan bunga di beberapa sudut rumah. (Foto: Freepik/mrsiraphol)


PINUSI.COM - Siapa yang hobi merawat tanaman di rumah? Tanaman hias ada banyak sekali jenisnya, ada yang berkhasiat untuk obat, ada yang terkenal dengan aromanya yang eksotis, dan ada pula yang menambah sentuhan romantis pada rumah.


Untuk mempercantik tampilan rumah kamu, berikut beberapa tanaman yang perlu kamu pertimbangkan untuk di simpan di rumah agar memberi sentuhan romantis pada sudut rumah.


Mawar

Bunga mawar merupakan salah satu tanaman yang dikenal sebagai tanaman romantis. Selain sangat cantik, mawar juga mudah dirawat. Ada beberapa jenis tanaman mawar, dari merah, pink pastel, peach hingga oranye cerah dan kuning.


Lavender

Selain menambah keindahan rumah, tanaman lavender dikenal dapat meningkatkan kualitas tidur, bertindak sebagai obat alami untuk nyeri, membantu memerangi pertumbuhan jamur, dan mengurangi kecemasan. Selain itu, memelihara lavender di rumah juga akan menjauhkan serangga dan lalat karena mengandung senyawa pengusir lalat.


Melati

Bunga yang sangat wangi ini membutuhkan tanah dengan drainase yang baik, air dan banyak sinar matahari untuk tumbuh subur. Melati juga merupakan tanaman dengan pertumbuhan tercepat dan sangat mudah dirawat. Bunga melati putih yang indah dikenal dapat meningkatkan mood dan memiliki khasiat penyembuhan.


Peony

Peony adalah bunga yang tumbuh dan mekar dalam waktu yang sangat singkat dalam setahun. Tanaman ini melambangkan cinta, kebahagiaan, kehormatan, kekayaan, romansa dan keindahan. Aroma bunga peony percampuran antara manis, aroma rose hingga citrus.


Bunga Sakura

Tanaman ini biasanya berbunga dan rontok dalam waktu seminggu. Warnanya putih dan merah muda pucat dan melambangkan kehidupan, kematian, keindahan dan kekerasan. Mekarnya bunga sakura yang indah menghadirkan rasa semangat dan vitalitas.



Editor: Cipto Aldi
Penulis: Suneni

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook