Jangan Dipencet! Ini Cara Atasi Komedo yang Membandel

Oleh sarahsalsabillaSaturday, 17th June 2023 | 15:00 WIB
Jangan Dipencet! Ini Cara Atasi Komedo yang Membandel

PINUSI.COM - Komedo ditandai adanya benjolan-benjolan kecil di beberapa area wajah, seperti dahi, hidung, dan dagu.

Komedo muncul akibat kelenjar pilosebasea yang meradang. Radang ini utamanya ditimbulkan oleh sumbatan, yang dipicu oleh penumpukan keratin dan sel kulit mati, infeksi bakteri, hingga produksi sebum yang meningkat.

Biasanya, komedo lebih rentan dialami orang berjenis kulit sensitif, terlebih yang tidak dirawat menggunakan produk yang tepat, atau juga kerap terpapar sinar UV, polutan, dan iritan kulit lainnya.

BACA LAINNYA: Mengenal Tiga Bagian Telinga dan Fungsinya

Faktor stres, fluktuasi hormonal, hingga genetik juga berperan dalam memunculkan komedo.

Self melansir, komedo umumnya bisa hilang sendiri tanpa perawatan khusus, dalam beberapa minggu hingga beberapa bulan.

Namun sebaliknya, komedo yang tidak kunjung hilang akan berubah menjadi kemerahan, terasa sakit, dan sulit disembuhkan.

BACA LAINNYA: Jangan Kebablasan! Ini 4 Bahaya Pakai Softlens Saat Tidur

Komedo juga akan bertambah banyak ketika dibiarkan saja, khususnya jika Anda memiliki kulit yang berminyak.

Menurut Medical News Today, mengatasi komedo harus dengan mengubah kebiasaan dan menggunakan produk perawatan kulit dengan kandungan tertentu, serta melakukan prosedur medis. Beberapa perubahan kebiasaan yang perlu dilakukan adalah:

  • Mencuci muka dua kali sehari dengan sabun wajah yang lembut menggunakan air hangat untuk menghindari iritasi.
  • Menghindari produk perawatan kulit atau rambut yang mengandung minyak, termasuk kosmetik.
  • Menghindari kebiasaan memencet komedo karena bisa menyebabkan iritasi dan meninggalkan bekas luka di wajah.
  • Gunakan pelembab dan tabir surya ke kulit Anda sebelum beraktivitas.
  • Tidur lebih awal dan teratur, jangan terlalu stres.
  • Hindari kulit Anda dari kontak berlebihan dengan sinar matahari, polusi, air kotor, dan iritan lainnya.
  • Perbanyak minum air putih serta makan buah dan sayuran.

Namun, beberapa orang tidak akan mendapatkan hasil yang diinginkan meskipun sudah menggunakan produk perawatan kulit dan mengubah kebiasaan dalam beberapa bulan.

Untuk itu, Anda diimbau untuk berkonsultasi ke dokter dan melakukan perawatan kecantikan secara medis, seperti mikrodermabrasi, cryotherapy, dan electrosurgery.

Dengan mengetahui apakah komedo bisa hilang sendiri, Anda bisa lebih paham komedo perlu diatasi dengan perawatan tertentu, agar tidak semakin parah.

BACA LAINNYA: Mengenal Tiga Bagian Telinga dan Fungsinya

Menghilangkan komedo memerlukan kesabaran, karena hasil yang didapatkan tidak instan.

Namun, Anda bisa mencari bantuan medis dan menghindari penggunaan produk yang belum teruji secara medis, untuk menghindari kondisi yang lebih serius. (*)

https://pinusi.com/pinhealth/ini-tiga-efek-buruk-earphone-untuk-telinga/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
PinTect | in 4 hours
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | in 2 hours
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | an hour ago
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | an hour ago
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | an hour ago
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | an hour ago
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | an hour ago
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | an hour ago
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | an hour ago
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | an hour ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta