Fakta Dibalik Tidak Boleh Keramas Saat Haid

Oleh SuneniMonday, 10th April 2023 | 13:02 WIB
Fakta Dibalik Tidak Boleh Keramas Saat Haid

PINUSI.COM - Mungkin kamu pernah mendengar bahwa keramas saat haid dapat berakibat buruk pada kesehatan. Banyak masyarakat yang masih mempercayai beberapa mitos mengenai haid, salah satunya adalah keramas.

Konon, keramas saat haid dapat membuat haid tidak lancar, sehingga diyakini jika keramas dapat menyebabkan kanker rahim. Padahal, mitos satu ini tentu tidak benar. Keramas saat haid justru akan memberikan manfaat bagi tubuh, yakni dapat memperbaiki suasana hati, meredakan kram dan membuat rileks otot, membuat badan lebih bersih serta nyaman.

BACA LAINNYA: Beberapa Obat Ini Bisa Merusak Ginjal, Jangan Konsumsi Sembarangan Ya

Jadi tentu tidak ada hubungannya antara keramas dengan kanker rahim. Kanker rahim memang dipicu oleh siklus menstruasi yang bermasalah. Namun, faktor terbesar yang memicu kanker adalah rahim terpapar hormon estrogen terlalu lama.

Selain itu, para ahli juga menemukan beberapa faktor pemicu terjadinya kanker rahim, sebagaimana dikutip dari Mayo Clinic:

  • Perubahan atau ketidakseimbangan hormon wanita
  • Menstruasi pertama di bawah usia 12 tahun
  • Berusia lanjut
  • Belum pernah hamil
  • Obesitas
  • Menjalani terapi hormon untuk kanker payudara

BACA LAINNYA: Ketahui Frekuensi Ideal Mandi dalam Sehari, Beda Umur Berbeda Kebutuhan

Dari deretan faktor di atas, sudah bisa dipastikan jika keramas saat haid tidak menyebabkan kanker rahim. Kebiasaan keramas saat haid juga tidak akan berpengaruh pada faktor-faktor pemicu di atas.

Oleh karena itu, tidak perlu takut lagi untuk keramas saat haid. Jika mendapat informasi yang belum terbukti secara medis, baiknya cari tahu dahulu kebenarannya, atau jika ragu bisa konsultasikan dengan dokter terkait.

https://pinusi.com/pinhealth/5-tanda-pra-menstruasi-bukan-cuma-bruntusan/

Editor: Cipto Aldi

Terkini

Makin Runyam Uang Donasi Agus Salim, Warganet Bikin Petisi Pengembalian Dana Donasi
Makin Runyam Uang Donasi Agus Salim, Warganet Bikin Petisi Pengembalian Dana Donasi
PinNews | in 38 minutes
Kongres PDPI Ke-17 Akan Diadakan Di Bali
Kongres PDPI Ke-17 Akan Diadakan Di Bali
PinNews | an hour ago
Rumah Sakit Indonesia di Gaza, Dibakar Tentara Israel
Rumah Sakit Indonesia di Gaza, Dibakar Tentara Israel
PinNews | 6 hours ago
Saat Kaesang Tak Bisa Menahan Air Mata Karena Anaknya yang Baru Lahir Dihujat
Saat Kaesang Tak Bisa Menahan Air Mata Karena Anaknya yang Baru Lahir Dihujat
PinTertainment | 6 hours ago
7 Game Open World PC Terbaru yang Wajib Kamu Mainkan! Eksplor Dunia yang Luas!
7 Game Open World PC Terbaru yang Wajib Kamu Mainkan! Eksplor Dunia yang Luas!
PinTect | 8 hours ago
10 Film Anime Romantis yang Bikin Kamu Terhanyut dalam Kisah Cintanya
10 Film Anime Romantis yang Bikin Kamu Terhanyut dalam Kisah Cintanya
PinTertainment | 9 hours ago
Haikal Hassan Dilantik Sebagai Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal
Haikal Hassan Dilantik Sebagai Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal
PinNews | 10 hours ago
Pasca Dilantik, Menteri PPN/Kepala Bappenas Rachmat Pambudy Komitmen Lanjutkan Perjuangan Meraih Indonesia Emas 2045
Pasca Dilantik, Menteri PPN/Kepala Bappenas Rachmat Pambudy Komitmen Lanjutkan Perjuangan Meraih Indonesia Emas 2045
PinNews | 10 hours ago
Setelah 2 Hari Menjabat, Hari Ini Presiden Prabowo Subianto Melantik Sejumlah Tokoh Penting
Setelah 2 Hari Menjabat, Hari Ini Presiden Prabowo Subianto Melantik Sejumlah Tokoh Penting
PinNews | 10 hours ago
Presiden Prabowo Subianto Tunjuk Raffi Ahmad dan Gus Miftah Sebagai Utusan Khusus Presiden
Presiden Prabowo Subianto Tunjuk Raffi Ahmad dan Gus Miftah Sebagai Utusan Khusus Presiden
PinNews | 11 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved