Keamanan Pangan Terjamin, Re.juve True Cold-Pressed Bersertifikat ISO 22000

Oleh ragildwisetyaWednesday, 29th November 2023 | 15:34 WIB
Keamanan Pangan Terjamin, Re.juve True Cold-Pressed Bersertifikat ISO 22000
Produk Rejevu (Foto: Dok.Rejuve)

PINUSI.COM - Keamanan pangan adalah salah satu faktor penting saat membeli dan mengonsumsi makanan siap santap. Apalagi 70% kasus keracunan makanan berasal dari makanan dan minuman yang telah diolah dan siap santap. Makanan dan minuman siap santap dapat terkontaminasi bakteri dan virus pada proses pembuatannya.

Untuk itulah, sangat penting mengetahui jaminan keamanan makanan dan minuman dari sebuah perusahaan. Re.juve adalah perusahaan True Cold-Pressed pertama di Indonesia yang sudah mengantongi sertifikat manajemen keamanan pangan ISO 22000:2018, lho! Hal ini merupakan wujud kepedulian Re.juve untuk membangun kepercayaan konsumen terhadap produk Re.juve. 

Apa Itu Sertifikasi ISO 22000:2018?

ISO 22000:2018 adalah sebuah standar internasional yang menetapkan persyaratan untuk sistem manajemen keamanan pangan. Sertifikat ini memberikan jaminan bahwa sebuah perusahaan telah mengimplementasikan sistem yang efektif untuk mengidentifikasi, mengukur, dan mengendalikan risiko pangan dalam proses produksinya.

Jadi, memiliki sertifikat ISO 22000:2018 menjadi langkah penting dalam memberikan kepastian bahwa sebuah produk aman untuk dikonsumsi.

Sertifikasi ISO 22000:2018 Mengandung Prinsip HACCP

HACCP (Hazard Analysis and Critical Control Points) adalah sebuah pendekatan sistematis untuk mengidentifikasi, menilai, dan mengendalikan risiko bahaya terkait keamanan pangan dalam proses produksi makanan dan minuman. Pendekatan sistematis ini sudah menjadi standar keamanan pangan global dengan tujuh prinsip utama.

Ketujuh prinsip utama tersebut dibentuk untuk memperkecil kemungkinan kontaminasi bakteri dan virus pada produk makanan atau minuman.

Manfaat Adanya Sertifikasi Keamanan Pangan ISO 22000:2018

Sertifikasi ISO 22000:2018 memberikan manfaat bukan hanya bagi perusahaan, namun juga konsumen. Terlebih karena sertifikasi ini menjamin sistem manajemen keamanan pangan dengan pengawasan oleh badan internasional secara ketat. Ada pun manfaat Sertifikasi ISO 22000:2018 bagi perusahaan dan konsumen adalah sebagai berikut:

1. Jaminan Keamanan Pangan

Sertifikat ISO 22000:2018 menunjukkan bahwa perusahaan sudah  mengimplementasikan sistem manajemen keamanan pangan yang efektifIni membantu memastikan bahwa produk yang dihasilkan aman untuk dikonsumsi oleh pelanggan.  Adanya jaminan keamanan makanan dan minuman ini bisa meningkatkan nilai kepercayaan konsumen terhadap produk yang dihasilkan oleh suatu perusahaan.

2. Kepatuhan Terhadap Standar Internasional

ISO 22000:2018 adalah standar internasional yang diakui secara global. Dengan mengantongi sertifikat ini, perusahaan menunjukkan komitmennya untuk memenuhi standar tinggi dalam keamanan pangan, yang dapat membantu memperluas pangsa pasar internasional.  Nah, Re.juve merupakan perusahaan True Cold-Pressed pertama yang berhasil mendapatkan sertifikasi ISO 22000:2018.

Dengan begitu, seluruh produk yang dikeluarkan oleh Re.juve terjamin keamanan dan higienisannya.

3. Pengendalian Risiko Pangan

Sertifikat ini memungkinkan perusahaan untuk mengidentifikasi, mengukur, dan mengendalikan risiko pangan dalam rantai produksinya. Ini membantu mencegah insiden terkait keamanan produk makanan dan minuman yang dapat merugikan perusahaan dan konsumen. 

Pengendalian yang dimaksud adalah sistem pelacakan dan penelusuran produk yang lebih mudah. Jadi, perusahaan bisa melakukan penelusuran produk dari bahan baku hingga ke tangan konsumen. Ini sangat berguna untuk menemukan sumber masalah jika terjadi kasus keamanan pangan.  

Re.juve Perusahaan True Cold-Pressed Pertama yang Bersertifikasi ISO 22000:2018

Re.juve sadar bahwa keamanan pangan adalah aspek penting yang harus dijaga dalam memproduksi True Cold-Pressed yang berkualitas. Untuk itulah, Re.juve senantiasa menjaga kebersihan dan sanitasi area produksi. Kebersihan dan sanitasi menjadi aspek kunci dalam produksi Cold-Pressed Juice yang aman dan higienis.

Sertifikasi ISO 22000:2018 memastikan Re.juve diawasi oleh prosedur yang ketat untuk menjaga kebersihan peralatan, ruang produksi, dan stafnya. Hal ini tentunya membantu mencegah kontaminasi silang dan memastikan produk yang aman. (*)

Tag

Terkini

UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
PinNews | 13 hours ago
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
PinSport | 13 hours ago
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
PinRec | 13 hours ago
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
PinTect | 13 hours ago
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
PinNews | 13 hours ago
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 07:35 WIB
Rekomendasi Wisata Air Terjun Pria Laot: Keindahan Alam yang Menyegarkan di Aceh
Rekomendasi Wisata Air Terjun Pria Laot: Keindahan Alam yang Menyegarkan di Aceh
PinRec | Saturday, 23rd November 2024 | 07:15 WIB
Rekomendasi Hotel Joylive BSD City: Tempat Hangout Seru dengan Nuansa Kekinian di BSD
Rekomendasi Hotel Joylive BSD City: Tempat Hangout Seru dengan Nuansa Kekinian di BSD
PinRec | Saturday, 23rd November 2024 | 06:42 WIB
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta