3 Amalan yang Dianjurkan di Malam Nisfu Syaban Menurut Ulama

Oleh ragildwisetyaMonday, 26th February 2024 | 01:00 WIB
3 Amalan yang Dianjurkan di Malam Nisfu Syaban Menurut Ulama
Malam Nisfu Syaban menjadi momen yang ditunggu oleh Umat Islam. Foto: Pinterest/tazkiyatun nufus

PINUSI.COM - Malam Nisfu Syaban menjadi momen yang ditunggu oleh Umat Islam.

Karena, malam tersebut merupakan pembuka menjelang puasa, sehingga doa-doa yang dipanjatkan dapat menjadi mustajab. 

Mengutip dari Baznas, berikut ini amalan yang dianjurkan di malam Nisfu Syaban menurut para ulama.

1. Memperbanyak ibadah salat sunah seperti Salat Tahajud dan Witir

Salah satu amalan yang sangat dianjurkan pada malam Nisfu Syaban adalah salat malam atau tahajud.

Salat malam merupakan bentuk ibadah yang sangat dianjurkan dalam Islam, karena pada saat itu langit telah sunyi, jiwa lebih tenang, dan lebih mudah berkomunikasi dengan Allah SWT.

Melalui salat malam, seseorang bisa mendekatkan diri pada Allah, memohon ampunan, serta memohon berbagai kebaikan untuk diri sendiri dan umat.

2. Membaca Alquran atau membaca Surat Yasin 3 kali

Selain salat malam, membaca Alquran juga merupakan amalan yang sangat dianjurkan pada malam Nisfu Syaban.

Membaca Alquran pada malam tersebut diyakini sebagai bentuk mengingat Allah dan memperoleh berbagai keutamaan.

Alquran merupakan petunjuk bagi Umat Islam, dan membacanya dengan penuh kekhusyukan di malam Nisfu Syaban, akan memberikan keberkahan dan rahmat dari Allah SWT.

3. Memperbanyak doa dan zikir, terutama selawat dan istighar

Zikir dan doa juga merupakan amalan-amalan yang sangat dianjurkan pada malam Nisfu Syaban.

Dengan berzikir dan berdoa, seseorang dapat memperoleh keberkahan, ampunan, serta berbagai kebaikan dari Allah SWT.

Zikir dan doa juga merupakan bentuk mengingat Allah dan memohon perlindungan serta petunjuk-Nya dalam menjalani hidup. (*)

Terkini

Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 5 hours
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 4 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 3 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 3 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 3 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 2 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 2 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in an hour
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in an hour
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in an hour
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta