PINUSI.COM - Mengutip dari laman Borobudur Park, Ratu Boko terletak sekitar 3 km ke arah selatan dari Candi Prambanan. Kawasan Ratu Boko yang berlokasi di atas sebuah bukit dengan ketinggian ± 195.97 m diatas permukaan laut.
Disekitar Candi Ratu Boko terdapat destinasi wisata yang patut dikunjungi. Berikut 3 destinasi wisata dekat Candi Ratu Boko.
1. Tebing Breksi
sumber: instagram/ tebingbreksi.yogyakarta
Mengutip dari laman Pemerintah Kapanewon Prambanan, Tebing Breksi merupakan tempat wisata yang berada di wilayah Kabupaten Sleman. Lokasinya berada di sebelah kidul (selatan) Candi Prambanan dan berdekatan dengan Candi Ijo serta Kompleks Keraton Boko.
Lokasi Wisata Tebing Breksi tepatnya berada di Desa Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Pengunjung yang datang pun tidak perlu bersusah-susah memanjat dinding agar sampai di puncak tebing.
Dengan memahat dinding kapur menjadi tangga, kini menjadi jauh lebih mudah untuk menuju puncak tebing. (*)
2. Candi Ijo
sumber: instagram/ pesona_candiijo
Mengutip dari laman Visit Jogja, Sejarah Candi Ijo, yang juga dikenal sebagai Gedong Songo, merupakan kisah yang memukau dari masa kejayaan peradaban Hindu-Buddha di Pulau Jawa, Indonesia. Situs candi ini merupakan peninggalan bersejarah yang terletak di desa Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Candi Ijo diperkirakan dibangun pada pertengahan abad ke-9, pada masa pemerintahan Raja Rakai Pikatan yang merupakan penguasa Kerajaan Mataram Kuno. Tempat ini dipercaya sebagai tempat peribadatan agama Hindu untuk menghormati dewa-dewi Hindu, dan mungkin juga berfungsi sebagai observatorium astronomi untuk mengamati benda-benda langit.
Salah satu teori menyatakan bahwa bangunan candi ini mungkin dibangun untuk memperingati peristiwa penting, seperti kemenangan dalam pertempuran atau perayaan upacara tertentu.
3. Obelix Hills
sumber: instagram/ obelixhills
Mengutip dari laman Pemerintah Kapanewon Prambanan, Obelix Hills merupakan salah satu objek wisata baru yang terletak di Dusun Klumprit I, II, Kalurahan Wukirharjo, Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Obelix Hills berdiri di atas bukit batu purba dengan luas 8 hektare, yang letaknya di sebelah tenggara Candi Prambanan dan termasuk ke dalam Shiva Plateau.
Shiva Plateau atau bisa disebut kompleks dataran tinggi siwa muncul berdasarkan dari banyaknya penemuan peninggalan budaya Hindu yang tersebar di kawasan tersebut. Obelix Hills menjadi objek wisata yang menawarkan pemandangan alam yang masih asri dan view sunset Yogyakarta dari atas.
Tidak hanya itu, di Obelix Hills juga terdapat beberapa fasilitas yang dapat dinikmati oleh pengunjung seperti 30 spot foto, restoran, mushola, area parkir yang luas, toilet yang bersih, gampling, dan sebagainya. (*)