PINUSI.COM - Selain menggunakan obat-obatan kimia, pengobatan rumah menggunakan rempah juga dinilai efektif mengatasi masalah kesehatan.
Salah satu pengobatan rumahan yang efektif adalah menggunakan rempah kayu manis.
Kayu manis adalah rempah aromatik dan bahan penyedap yang banyak digunakan di beberapa masakan.
Kayu manis mengandung beberapa senyawa bermanfaat yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung, menurunkan tekanan darah, dan mengurangi peradangan.
Ada beberapa cara memanfaatkan kayu manis ke dalam makanan, salah satunya adalah meminum air kayu manis.
Berikut ini beberapa manfaat kesehatan dari minum air kayu manis.
Pencernaan Lebih Baik
Kayu manis dapat memperbaiki pencernaan, menghilangkan rasa sakit di perut, menghilangkan sembelit, serta masalah pencernaan lainnya.
Air kayu manis hangat merupakan solusi untuk meredakan sakit perut, meredakan gas, dan membantu mengembalikan keseimbangan bakteri usus.
Kesehatan Jantung
Kualitas antibakteri, anti-inflamasi, dan antioksidan kayu manis bermanfaat bagi kesehatan secara umum.
Minum air kayu manis saat perut kosong sekali sehari, dapat membantu menurunkan gula darah dan menguatkan jantung.
Merilekskan Otot
Air kayu manis hangat sangat bagus untuk meredakan kram menstruasi dan nyeri otot jika dikonsumsi saat perut kosong.
Minum air kayu manis setelah berolahraga, membantu mengurangi peradangan otot dan meningkatkan relaksasi otot.
Penurunan Berat Badan
Karena kandungan seratnya yang tinggi, minum air kayu manis di pagi hari dapat membantu meningkatkan rasa kenyang dan mengusir rasa lapar.
Ini juga mempercepat metabolisme yang membantu menurunkan berat badan.
Menyeimbangkan Hormon Wanita
Kayu manis adalah rempah-rempah yang menyehatkan, karena memiliki kualitas medis dan antioksidan.
Kayu manis memiliki zat alami yang disebut cinnamaldehyde, yang telah terbukti dapat menyeimbangkan hormon, dengan meningkatkan progesteron dan menurunkan kadar testosteron pada wanita. (*)