Indonesia Desak Dewan Keamanan PBB Turun Tangan Redam Perang Israel-Iran

Oleh Yohanes123Monday, 15th April 2024 | 12:30 WIB
Indonesia Desak Dewan Keamanan PBB Turun Tangan Redam Perang Israel-Iran
Israel menyerang Kedubes Iran di Damaskus, Suriah pada 1 April 2024. Foto: Istimewa

PINUSI.COM - Pemerintah Indonesia mendesak Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) segera mengambil sikap tegas atas meletusnya perang Israel-Iran.

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Luar Negeri, mendesak PBB agar mengambil langkah konkret demi meredam eskalasi yang terus meningkat. 

Indonesia mendesak Dewan Keamanan PBB segera bertindak untuk menurunkan ketegangan dan terus berupaya menciptakan perdamaian di Timur Tengah,” kata Kementerian Luar Negeri melalui media sosial X@kemlu_RI, Senin (15/4/2024). 

Pemerintah Indonesia juga mendesak Dewan Keamanan PBB menghentikan  pendudukan ilegal terhadap Palestina dan berbagai pelanggaran hukum internasional oleh Israel.

Pemerintah juga meminta semua pihak untuk menahan diri supaya konflik ini tidak melebar. 

“Indonesia sangat prihatin atas eskalasi situasi keamanan di Timur Tengah, dan menyerukan semua pihak untuk menahan diri,” demikian pernyataan sikap Kemenlu RI.

Diminta Bertindak Sebagai Penengah

Guru Besar Hukum Internasional Universitas Indonesia Prof Hikmahanto Juwana meminta Pemerintah Indonesia ikut ambil bagian untuk meredam konflik Israel dan Iran

Menurut Prof Hikmahanto, dalam kasus ini Indonesia dapat berperan sebagai penengah yang diharapkan dapat meredam konflik yang dapat menyulut perang dunia 3 itu. 

Caranya, Indonesia bisa mendesak Amerika Serikat serta sejumlah negara barat untuk meminta Israel menghentikan berbagai serangan ke rakyat Palestina. 

Hikmahanto yakin lewat cara ini, konflik kedua negara sedikit demi sedikit bisa diredam.

Sebab, selama ini Amerika dan sejumlah negara barat dikenal dekat dengan Israel, bahkan beberapa negara mendukung aksi serangan Iran. 

“Pemerintah Indonesia perlu turun tangan,” kata Hikmahanto.

Selain lewat pendekatan dengan negara-negara pendukung Israel, Pemerintah Indonesia, lanjut Hikmahanto juga bisa meredam perang tersebut lewat lobi di PBB.

Indonesia, kata dia, dapat menggunakan kekuatannya mendesak organisasi ini untuk sidang darurat atas serangan Israel ke Kedutaan Besar Iran.

“Bila perlu berinisiatif membuat Resolusi Majelis Umum yang mengutuk tindakan Israel,” ucapnya.

Hikmahanto mengatakan Indonesia juga dapat mengambil peran sebagai pelopor menggalang dukungan dunia, mendesak Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu melepas jabatannya.

Sebab, serangan Israel ke Iran jelas merupakan perintah Benjamin Netanyahu yang menjadi orang nomor satu di negara itu. 

“Serangan ke Gaza maupun Iran hanya bisa dihentikan oleh siapapun yang menjabat sebagai perdana menteri Israel,” tegasnya 

Perang Israel dan Iran pecah. Konflik bermula dari aksi Israel yang menyerang Kedubes Iran di Damaskus, Suriah pada 1 April 2024.

Serangan Israel dijawab dengan serangan roket dari pemerintah Iran yang  mulai gencar dilakukan sejak akhir pekan kemarin. (*)

Terkini

Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | 6 hours ago
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | 6 hours ago
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | 7 hours ago
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
Anggota Komisi X Kritik Naturalisasi, Ini Jawaban Erick Thohir
PinSport | 7 hours ago
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
Nikita Mirzani Jemput Paksa Anak di Apartemen, Kondisi Anak Syok dan Histeris
PinTertainment | 7 hours ago
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
NPWP Jokowi, Sri Mulyani dan 6 Juta Data NPWP Lainnya Bocor !
PinNews | 8 hours ago
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
GP Mandalika Tidak Laku ? Tiket Baru Terjual Segini
PinSport | 13 hours ago
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
Polisi Masih Buru IS, Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan, Keluarga Minta IS Menyerahkan Diri
PinNews | 13 hours ago
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
Spoiler Lengkap One Piece Chapter 1127: Petualangan Baru di Negeri Misterius Elbaf
PinTertainment | 13 hours ago
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton  di Indonesia Selama Tur Asia
IShowSpeed Pecahkan Rekor Live Streaming 1 Juta Penonton di Indonesia Selama Tur Asia
PinTertainment | Wednesday, 18th September 2024 | 20:31 WIB