PINUSI.COM - Seiring bertambahnya usia, kita kian menyadari efek buruk dari mengonsumsi terlalu banyak gula dalam makanan sehari-hari.
Mengonsumsi makanan dan minuman yang tinggi kandungan gula, dapat menyebabkan penambahan berat badan, diabetes tipe 2, dan kondisi kesehatan lainnya.
Pada sebagian orang, mengonsumsi terlalu banyak gula juga dapat menyebabkan rasa lelah, letih, dan masalah kulit seperti jerawat.
Oleh karena itu, penting untuk mengurangi asupan gula setiap hari.
Berikut ini beberapa buah-buahan yang memiliki kandungan gula rendah dan aman untuk penderita diabetes.
Jeruk
Buah jeruk tidak hanya dikenal karena kandungan vitamin C-nya, tetapi juga memiliki gula yang rendah.
Buah jeruk seperti lemon, jeruk nipis, dan jeruk lainnya, mengandung nutrisi penting serta rendah gula dibandingkan buah lainnya, sehingga baik dijadikan pendamping untuk pola makan sehat.
Raspberi
Raspberi merupakan buah rendah kalori, serta kaya vitamin, mineral, dan antioksidan.
Raspberi juga mengandung senyawa bioaktif bernama antosianin, yang dikenal efektif untuk menurunkan berat badan.
Sekitar 100 gram raspberi mengandung 4,4 gram kandungan gula, sangat baik untuk penderita diabetes.
Stroberi
Secangkir stroberi mentah hanya mengandung sekitar 7 gram gula, dan stoberi kaya vitamin C.
Kiwi
Kiwi merupakan buah dengan kandungan gula rendah.
Dalam 100 gram kiwi hanya mengandung 9 gram gula.
Buah ini kaya vitamin C, nutrisi penting dan antioksidan, yang membantu memperlancar pencernaan dan meningkatkan kesehatan jantung dan tulang.
Alpukat
Setengah buah alpukat hanya mengandung sekitar 0,66 gram gula dan termasuk fruktosa, glukosa, sukrosa, dan galaktosa.
Nutrisi penting dalam alpukat membantu menurunkan berat badan, mengatur tekanan darah, dan meningkatkan pencernaan. (*)