PINUSI.COM - Dalam menyambut Bulan Ramadan, momen buka puasa atau bukber menjadi salah satu kegiatan yang sangat dinantikan oleh banyak orang.
Jakarta, sebagai pusat kota metropolitan yang kaya akan keberagaman kuliner, menawarkan beragam pilihan tempat bukber yang bisa menjadi pilihan bagi Pinusian yang ingin merayakan momen spesial ini.
Berikut ini 5 rekomendasi tempat bukber di Jakarta yang menawarkan harga mulai dari Rp100 ribuan:
1. Semaja
Semaja adalah salah satu tempat bukber di Jakarta yang menawarkan cita rasa khas Indonesia dengan harga terjangkau.
Berlokasi di Jalan Gereja Theresia Nomor 41, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, restoran ini menawarkan berbagai macam menu nusantara yang dikemas secara modern.
Mulai dari mi godok Jogja, tumis cumi hitam Madura, hingga wagyu beef rawon Surabaya, Semaja menyajikan hidangan lezat dengan kisaran harga Rp100.000 hingga Rp200.000 per orang.
2. The Acre
Jika Pinusian menginginkan suasana yang nyaman dan teduh untuk bukber, The Acre bisa menjadi pilihan yang tepat.
Terletak di Jalan HOS Cokroaminoto Nomor 100, Menteng, Jakarta Pusat, restoran ini menawarkan berbagai menu Asian food hingga Western food.
Tersedia
juga private room yang dapat Pinusian pesan untuk bukber bersama keluarga atau
teman-teman, dengan kisaran harga sekitar Rp200.000 per orang.
3. Kila Kila by Akasya
Kila Kila by Akasya merupakan tempat bukber di Jakarta yang menawarkan beragam hidangan, mulai dari soup, seafood, beef, hingga camilan khas Indonesia.
Terletak di Kawasan SCBD, restoran ini menawarkan pemandangan indah dari city lights Sudirman Central Business District yang mempesona.
Pinusian dapat menikmati berbagai hidangan lezat dengan kisaran harga sekitar Rp100.000 hingga Rp200.000 per orang.
4. Bunga Rampai
Restoran Bunga Rampai menjadi salah satu tempat bukber yang cocok untuk keluarga.
Dengan suasana yang homey dan elegan, serta menu makanan yang lezat, restoran ini menawarkan hidangan khas Indonesia yang menggugah selera.
Mulai dari ketupat sayur, bubur sumsum, kolak campur, hingga berbagai takjil seperti bubur mutiara, Bunga Rampai siap memanjakan lidah Pinusian dengan kisaran harga Rp100.000 hingga Rp200.000 per orang.
5. Nonna Bona
Bagi Pinusian yang ingin mencoba menu buka puasa dengan cita rasa Italia, Nonna Bona adalah pilihan yang tepat.
Terletak di ASHTA District 8, Jalan Senopati Nomor 8 Lantai UG, Senayan, Kebayoran Baru, Kota Jakarta Selatan, restoran ini menawarkan berbagai macam pasta dan hidangan Italia lainnya, dengan harga sekitar Rp200.000 per orang.
Itulah lima rekomendasi tempat buka puasa di Jakarta yang menawarkan harga mulai dari Rp100 ribuan.
Semoga informasi ini dapat membantu Pinusian memilih tempat untuk merayakan momen buka puasa bersama keluarga, teman, atau kolega di Bulan Ramadan ini. Selamat berbuka puasa! (*)