Resep Bakso Sosis Kuah Bening yang Gurih dan Segar, Cocok untuk Acara Keluarga

Oleh SuneniSunday, 12th May 2024 | 08:30 WIB
Resep Bakso Sosis Kuah Bening yang Gurih dan Segar, Cocok untuk Acara Keluarga
Resep bakso sosis kuah bening. Foto: YouTube/SajianBunda

PINUSI.COM - Masakan simpel yang banyak digemari orang adalah bakso.


Bakso kuah bening dengan tambahan sosis, bisa jadi pilihan ketika Pinusian bingung ingin masak apa.


Tak perlu membeli daging mahal, bikin bakso sosis ini cukup mudah dan murah meriah.


Meskipun tidak menggunakan daging, kuah bening pada bakso ini tetap segar dan terasa rempahnya.


Menu satu ini juga bisa jadi alternatif jika si kecil susah makan.


Daripada membeli bakso di luar, membuatnya di rumah tentu lebih terjamin kesehatannya.


Yuk simak resep dan cara membuat bakso sosis kuah bening yang dikutip dari YouTube Sajian Bunda berikut ini.


Bahan-bahan:


- 1 bungkus / 30 butir bakso sapi;
- 9 sosis;
- 1-2 batang daun seledri;
- 1-2 batang daun bawang; dan
- 2 liter air


Bumbu:


- 4 siung bawang putih;
- 1 sendok teh merica utuh;
- 2 butir kemiri;
- 2 batang daun bawang;
- 1 sendok teh garam;
- 1 bungkus kaldu sapi bubuk; dan
- 1 bungkus bumbu kuah bakso.


Cara membuat:


1. Potong sosis menjadi empat bagian, kerat ujung sosis agar berbentuk kembang, sisihkan.
2. Kerat-kerat bakso sapi berbentuk menyilang.
3. Iris daun bawang bagian putihnya saja.
4. Sangrai merica utuh dan kemiri hingga harum dan berubah warna.
5. Siapkan ulekan, haluskan bawang putih, daun bawang yang sudah diiris, kemiri dan merica yang disangrai.
6. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum dan kecoklatan, angkat.
7. Didihkan air, masukkan bakso, rebus hingga bakso mengapung, kemudian tambahkan kaldu sapi bubuk dan bumbu kuah bakso.
8. Masukkan daun seledri dan daun bawang, aduk rata.
9. Tambahkan bumbu halus yang sudah ditumis dan tunggu beberapa saat.
10. Masukkan sosis, masak hingga sosis matang.
11. Matikan api, angkat dan sajikan. (*)

Terkini

Nostalgia! Rekomendasi Jajanan Jaman Dulu yang Bikin Kangen
Nostalgia! Rekomendasi Jajanan Jaman Dulu yang Bikin Kangen
PinRec | in 7 hours
Target Empuk Penipuan Online: Yuk, Tingkatkan Kesadaran Siber untuk Generasi Tua!
Target Empuk Penipuan Online: Yuk, Tingkatkan Kesadaran Siber untuk Generasi Tua!
PinTect | in 6 hours
Debut Amorim di Manchester United Ditahan Imbang Ipswich Town, Gagal Tsunami Trofi
Debut Amorim di Manchester United Ditahan Imbang Ipswich Town, Gagal Tsunami Trofi
PinSport | in 6 hours
Sop Buntut: Hidangan Lezat yang Penuh Rasa!
Sop Buntut: Hidangan Lezat yang Penuh Rasa!
PinRec | in 5 hours
Harry Kane Komentar Kehadiran Thomas Tuchel di Timnas Inggris: "Tidak Semua Pemain Akan Menyukai Gaya Latihannya"
Harry Kane Komentar Kehadiran Thomas Tuchel di Timnas Inggris: "Tidak Semua Pemain Akan Menyukai Gaya Latihannya"
PinSport | in 5 hours
Fermin Aldeguer Siap Menggantikan Marc Marquez di Gresini Racing untuk MotoGP 2025
Fermin Aldeguer Siap Menggantikan Marc Marquez di Gresini Racing untuk MotoGP 2025
PinSport | in 5 hours
5 Jajanan Viral TikTok yang Wajib Kamu Coba, Bikin Pengen Terus Makan!
5 Jajanan Viral TikTok yang Wajib Kamu Coba, Bikin Pengen Terus Makan!
PinRec | in 5 hours
Laptop Lagi Error atau Hang? Begini Cara Aman Matikannya Tanpa Bikin Rusak!
Laptop Lagi Error atau Hang? Begini Cara Aman Matikannya Tanpa Bikin Rusak!
PinTect | in 5 hours
Prediksi Line Up Timnas Indonesia di Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024
Prediksi Line Up Timnas Indonesia di Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024
PinSport | in 5 hours
Akhirnya! Lee Jung-jae dan Lim Ji-yeon Bergabung dalam Drama Romantis Komedi "Mean Love"
Akhirnya! Lee Jung-jae dan Lim Ji-yeon Bergabung dalam Drama Romantis Komedi "Mean Love"
PinTertainment | in 5 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta