4 Rekomendasi Vitamin untuk Buka Puasa Agar Tubuh Tetap Sehat

Oleh ragildwisetyaMonday, 1st April 2024 | 05:30 WIB
4 Rekomendasi Vitamin untuk Buka Puasa Agar Tubuh Tetap Sehat
Vitamin dapat membantu menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan, termasuk saat sedang berpuasa. Foto: Pinterest

PINUSI.COM - Vitamin merupakan jenis mikronutrien yang diperlukan untuk menunjang berbagai fungsi tubuh.

Vitamin juga dapat membantu menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan, termasuk saat sedang berpuasa. 

Salah satu cara menjaga kesehatan saat puasa, adalah memenuhi kebutuhan nutrisi harian tubuh yang bisa dipenuhi dengan mengonsumsi vitamin. 

Berikut ini 4 rekomendasi vitamin untuk buka puasa demi menjaga kesehatan tubuh, menurut Siloam Hospital:

1. Vitamin A

Tak hanya menjaga kesehatan mata, vitamin A diketahui dapat membantu menguatkan lapisan lendir (mukosa), sehingga bisa melindungi tubuh dari paparan virus maupun bakteri penyebab penyakit.

Mengonsumsi vitamin A saat sahur dan berbuka puasa juga dapat membantu mengoptimalkan aktivitas sel-sel yang berperan penting dalam sistem imun tubuh.

2. Vitamin B Kompleks

Vitamin B kompleks merupakan kelompok vitamin yang terdiri dari beberapa jenis, yaitu B1 (tiamin), B2 (riboflavin), B3 (niasin), B5 (asam pantotenat), B6 (piridoksin), B7 (biotin), B9 (asam folat), dan B12 (kobalamin).

Vitamin B6, B12, dan asam folat juga berfungsi membentuk hemoglobin (protein di dalam sel darah merah), serta menjaga kadar dan ukuran sel darah merah dalam tubuh.

Sebagian besar vitamin B kompleks dibutuhkan oleh tubuh untuk membantu memecah zat gizi dari makanan dan melepasnya dalam bentuk energi.

Karena itulah, vitamin B kompleks juga direkomendasikan sebagai vitamin untuk puasa, guna mengoptimalkan cadangan energi di dalam tubuh. 

3. Vitamin C

Vitamin C dapat meningkatkan kadar sel darah putih yang berfungsi melawan zat-zat asing yang masuk ke dalam tubuh. 

Vitamin C juga dapat berperan sebagai antioksidan guna menangkal radikal bebas, serta dibutuhkan untuk membantu proses penyerapan zat besi, yaitu mineral yang berperan penting dalam proses pembentukan hemoglobin pada sel darah merah.

Vitamin C juga berperan dalam membantu proses produksi energi yang dibutuhkan, terutama ketika sedang berpuasa.

4. Vitamin D

Sebagian besar orang mungkin telah mengenal manfaat vitamin D untuk menjaga kesehatan tulang, karena bisa membantu proses penyerapan serta menjaga kadar kalsium dan fosfor di dalam tubuh.

Vitamin D juga direkomendasikan sebagai vitamin untuk menjaga stamina saat puasa, karena dapat mengurangi peradangan, serta meningkatkan produksi protein tubuh yang bisa menangkal berbagai jenis infeksi. (*)

Terkini

Berburu Pahala Di Bulan Ramdahan, Ini Amalan dan Doa Malam Nuzulul Quran 17 Ramadan 1446 H
Berburu Pahala Di Bulan Ramdahan, Ini Amalan dan Doa Malam Nuzulul Quran 17 Ramadan 1446 H
PinNews | in 7 hours
Viral ! Tak Senang Dibangunkan Sahur, Seorang Pria Aniaya Pemuda Menggunakan Air Softgun Di Bogor
Viral ! Tak Senang Dibangunkan Sahur, Seorang Pria Aniaya Pemuda Menggunakan Air Softgun Di Bogor
PinNews | in 6 hours
MRT Jakarta Luncurkan Uji Coba Pembayaran QRIS Tap Berbasis NFC
MRT Jakarta Luncurkan Uji Coba Pembayaran QRIS Tap Berbasis NFC
PinTect | Friday, 14th March 2025 | 18:43 WIB
Ifan Seventeen Resmi Diangkat sebagai Dirut PFN, Erick Thohir Buka Suara
Ifan Seventeen Resmi Diangkat sebagai Dirut PFN, Erick Thohir Buka Suara
PinTertainment | Friday, 14th March 2025 | 16:53 WIB
Bukti Keterlibatan Mantan Kapolres Ngada, AKBP Fajar Widyadharma Lukman dalam Kasus Pencabulan Anak di NTT Terungkap!
Bukti Keterlibatan Mantan Kapolres Ngada, AKBP Fajar Widyadharma Lukman dalam Kasus Pencabulan Anak di NTT Terungkap!
PinNews | Friday, 14th March 2025 | 15:11 WIB
Baim Wong Sebut Paula Verhoeven Manipulatif, Benarkah?
Baim Wong Sebut Paula Verhoeven Manipulatif, Benarkah?
PinTertainment | Friday, 14th March 2025 | 11:26 WIB
WhatsApp Hadirkan Fitur Musik di Status, Begini Cara Menggunakannya
WhatsApp Hadirkan Fitur Musik di Status, Begini Cara Menggunakannya
PinTect | Friday, 14th March 2025 | 11:00 WIB
Baim Wong Kecewa, Ingin Sidang Perceraian dengan Paula Verhoeven Digelar Terbuka
Baim Wong Kecewa, Ingin Sidang Perceraian dengan Paula Verhoeven Digelar Terbuka
PinTertainment | Friday, 14th March 2025 | 09:49 WIB
Grab Indonesia Patuh Arahan Presiden Prabowo, Tapi Tak Semua Driver Ojol Dapat BHR
Grab Indonesia Patuh Arahan Presiden Prabowo, Tapi Tak Semua Driver Ojol Dapat BHR
PinNews | Friday, 14th March 2025 | 09:18 WIB
Rp. 300 Milyar Dana PIP Dibalikin Ke Negara, Ini Kata Komisi Informasi Publik
Rp. 300 Milyar Dana PIP Dibalikin Ke Negara, Ini Kata Komisi Informasi Publik
PinNews | Friday, 14th March 2025 | 08:14 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta