PINUSI.COM - Diabetes adalah penyakit yang ditandai dengan tingginya kadar gula darah dalam tubuh. Umumnya kadar gula normal bagi orang dewasa adalah kurang dari 100 mg/dl. Jika sudah lebih dari 200mg/dl maka orang tersebut sudah dikatakan mengidap penyakit diabetes.
Bagi penderita diabetes menjaga kadar gula darah tetap normal sangat penting agar tidak memperburuk kondisi kesehatan dan mencegah adanya komplikasi penyakit lain. Penyakit diabetes memang tidak bisa disembuhkan, namun bagi penderitanya bisa mencegah agar tidak semakin parah. Salah satunya dengan mengurangi dan berhenti mengonsumsi makanan yang tidak baik bagi penderitanya.
Berikut beberapa makanan yang tidak baik dikonsumsi bagi para penderita diabetes, yaitu :
- Roti Putih
Roti putih merupakan olahan yang mengandung karbohidrat yang tinggi. Yang diketahui makanan yang mengandung karbohidrat bisa meningkatkan kadar gula darah.
BACA LAINNYA : 5 Cara Efektif dan Alami Menurunkan Gula Darah dan Mencegah Diabetes
- Buah Kering
Buah tentunya jadi makanan yang baik dikonsumsi, namun beda lagi dengan buah yang sudah dikeringkan. Buah yang dikeringkan akan menghilangkan kadar air yang terkandung dan hanya menyisakan kandungan gula alaminya saja.
- Mayonais dan Saus Tomat
Tidak hanya mengandung gula tambahan, keduanya juga mengandung lemak dan garam yang tinggi. Bahkan dalam satu sendok saus tomat saja mengandung 8 gram gula.
- Pasta
Sama halnya dengan roti putih, pasta juga mengandung karbohidrat yang tinggi. Apalagi jika diolah dan ditambahkan dengan berbagai jenis saus.
Editor : Cipto Aldi