Perempuan Wajib Tahu, Makanan Ini Dapat Menyehatkan Vagina

Oleh SuneniSaturday, 1st April 2023 | 16:09 WIB
Perempuan Wajib Tahu, Makanan Ini Dapat Menyehatkan Vagina

PINUSI.COM - Vagina merupakan organ reproduksi wanita yang berfungsi sangat penting. Akan ada banyak gangguan kesehatan jika vagina tidak terawat dengan baik. Gangguan tersebut bisa mempengaruhi kesuburan, aktivitas seksual, hingga kondisi kesehatan yang menurun.

Vagina yang sehat, idealnya memiliki pH seimbang di angka 3.8-4.5. Ketika pH tidak seimbang, bakteri akan berkembang yang menjadi penyebab berbagai penyakit.

Mengonsumsi makanan bergizi menjadi salah satu cara alami untuk menjaga vagina tetap sehat. Beberapa jenis makanan ini bisa membantu mewujudkan vagina sehat, di antaranya:

1. Alpukat

Alpukat kaya akan lemak baik, vitamin B6, kalium, serta potasium yang meningkatkan kadar estrogen yang berpengaruh pada fungsi lubrikasi. Nutrisi ini dapat mengatasi vagina kering, memperkuat otot dinding vagina, dan meningkatkan libido. Alpukat juga dapat meningkatkan kemungkinan suksesnya program bayi tabung.

BACA LAINNYA: Siapa Bilang Mahal? Ini Ide Kencan Hemat Budget Tapi Menyenangkan!

2. Ubi

Ubi memiliki nutrisi berupa betakaroten dan vitamin A yang dapat membantu memperkuat dinding rahim. Nutrisi ini juga berkaitan dengan reproduksi dan fertilitas pada laki-laki maupun perempuan. Selain itu, ubi bisa jadi rekomendasi makanan yang baik bagi wanita yang menderita PCOS.

3. Apel

Buah apel mengandung phloridzin yang membuat fungsi seksual kian optimal, termasuk untuk lubrikasi dan orgasme. Selain itu, senyawa ini bekerja seperti hormon estrogen, dapat melancarkan aliran darah pada vagina dan menjaga kesehatan vagina.

4. Kedelai

Kandungan fitoestrogen pada kedelai sangat baik untuk kesehatan vagina, kandungan ini dapat mengatasi penurunan kadar hormon estrogen dalam tubuh wanita yang sedang mengonsumsi obat-obatan tertenty atau berada di fase menopause. Hormon etrogen yang rendah, membuat vagina terasa kering.

BACA LAINNYA: Manfaat dan Efek Samping Teh Kombucha Bagi Kesehatan

5. Sayuran hijau

Tak hanya baik untuk kesehatan tubuh, sayuran hijau juga bisa menyehatkan vagina. Mengonsumsi sayuran hijau dapat melancarkan sirkulasi darah di vagina dan mencegah vagina kering. Kandungan vitamin E, magnesium, dan kalsium pada sayuran hijau bermanfaat untuk kesehatan otot vagina.

6. Makanan probiotik

Tidak hanya baik untuk sistem pencernaan manusia, makanan kaya akan probiotik seperti yogurt, kimchi, hingga teh kombucha juga memiliki bakteri baik untuk vagina yang berfungsi menyeimbangkan kadar pH dan mencegah infeksi. Kandungan kalsium yang ada pada yogurt juga dapat meringakan gejala kurang nyaman saat PMS.

https://pinusi.com/pinhealth/pengin-ngemil-tapi-lagi-diet-ini-rekomendasi-camilan-sehat-yang-bisa-turunkan-kolesterol/

Editor: Cipto Aldi

Terkini

Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 6 hours
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 4 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 4 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 3 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 3 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 3 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 3 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 2 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 2 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 2 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta