Jangan Membentak Jika Tak Ingin Struktur Otak Anak Rusak Permanen

Oleh sarahsalsabillaWednesday, 21st June 2023 | 19:00 WIB
Jangan Membentak Jika Tak Ingin Struktur Otak Anak Rusak Permanen

PINUSI.COM - Beberapa orang tua kadang membentak untuk mendisiplinkan anak. Padahal, hal tersebut dapat memengaruhi proses tumbuh kembang mereka lho!

Setiap anak terlahir istimewa dengan keunikan dan sifat masing-masing. Anak yang sering dibentak acap kali mengembangkan perilaku agresif dan depresi pada dirinya.

Mengutip Psychology Spot, beberapa psikolog di University of Pittsburgh melakukan sebuah studi pada 976 keluarga dan anak-anak mereka selama 2 tahun, untuk melihat risiko bentakan terhadap perkembangan anak.

BACA LAINNYA: Penyebab Timbul Ketombe dan Cara Mengatasinya

Mereka menemukan, bentakan setiap hari sebagai bagian dari gaya pendidikan keluarga, dapat menyebabkan masalah perilaku saat anak remaja usia 13 tahun, atau munculnya gejala depresi saat anak usia 14 tahun.

Para psikolog juga menemukan, alih-alih mengurangi masalah, anak sering dibentak hingga membuatnya menangis, acapkali mengembangkan sikap memberontak terhadap aturan.

Cara Bentakan Sangat Mempengaruhi Perkembangan Otak Anak

Penelitian yang dilakukan oleh sekelompok psikiater di Harvard Medical School, memperingatkan kekerasan verbal seperti membentak dan menghina, dapat mengubah struktur otak anak-anak secara signifikan dan permanen.

Para peneliti tersebut menganalisis otak dari 51 anak yang memiliki masalah psikologi, dan membandingkannya dengan 97 anak sehat.

Mereka menemukan, pengabaian, hukuman fisik, dan kekerasan verbal mengakibatkan penurunan signifikan dari corpus callosum, sekelompok akson (semacam kabel) yang terdiri dari sel-sel saraf yang menghubungkan dua belahan otak.

BACA LAINNYA: Ini Gejala dan Pertolongan Pertama Jika Digigit Hewan Rabies

Bentakan yang memicu sejumlah masalah psikologis, yang berkembang terkait dengan perilaku terbuka maupun tersembunyi, telah dipelajari oleh banyak peneliti.

Secara garis besar, anak yang sering dibentak dan mendapatkan kekerasan verbal, mengubah neurokognitif dan neuropsikologis pada otaknya.

Perubahan struktural di hippocampus, amigdala, dan materi abu-abu, mengubah perilaku anak dan keadaan neurokimia tubuhnya.

Dalam praktiknya, yang membuat kita sebagai orang tua berteriak bukanlah perilaku anak, melainkan ketidakmampuan kita untuk menghadapi situasi tersebut. (*)

https://pinusi.com/pinhealth/cara-merawat-kesehatan-kulit-wajah-dari-polusi-udara/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

HP Android Panas Banget? Begini Cara Mendinginkannya dengan Cepat dan Aman!
HP Android Panas Banget? Begini Cara Mendinginkannya dengan Cepat dan Aman!
PinTect | 5 hours ago
Prabowo Sebut Komitmen Investasi Rp294 Triliun Bentuk Optimisme Global Terhadap Indonesia
Prabowo Sebut Komitmen Investasi Rp294 Triliun Bentuk Optimisme Global Terhadap Indonesia
PinFinance | 5 hours ago
UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
UMB TALKS 2024: Meningkatkan Komunikasi untuk Mencapai Prestasi dan Tonggak Generasi Emas
PinNews | Saturday, 23rd November 2024 | 19:49 WIB
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
Ducati Lega dengan Adaptasi Cepat Marc Marquez pada Desmosedici GP25
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 19:46 WIB
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
Keunikan Gapura Chinatown Glodok Pancoran: Simbol Budaya Tionghoa di Jakarta
PinRec | Saturday, 23rd November 2024 | 19:45 WIB
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
Kenapa WhatsApp Baru Rilis Fitur Draft? Ternyata Ini Alasannya!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 19:39 WIB
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
Jelang Pencoblosan Pilkada Serentak 27 November, Pemerintah Jakarta Menerapkan Beberapa Kebijakan
PinNews | Saturday, 23rd November 2024 | 19:39 WIB
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
Kabar Baik: Alisson Becker Kembali Latihan Jelang Duel Southampton vs Liverpool
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
Cara Pakai Share Loc di WhatsApp Biar Lokasi Terkini Kamu Selalu Update!
PinTect | Saturday, 23rd November 2024 | 08:35 WIB
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
Timnas Indonesia Tampil Impresif di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bukti Underdog Bisa Menggebrak
PinSport | Saturday, 23rd November 2024 | 07:35 WIB
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta