PINUSI.COM - Bingung ingin masak apa hari ini? Yuk coba resep ayam kemangi ala Chef Devina Hermawan.
Resep ini bumbunya cukup sederhana, tapi rasanya dijamin bikin ketagihan.
Biasanya kemangi dijadikan lalapan, kini dicampur dengan ayam dan bumbu rempah-rempah, rasanya akan lezat sekali.
Disajikan dengan nasi hangat, wangi khas kemangi akan menambah nafsu makan keluarga.
Resep Ayam Kemangi
Bahan marinasi:
- 1 kilogram ayam, potong sesuai selera;
- 1 buah jeruk nipis; dan
- 1 sendok teh garam.
Bahan lainnya:
- 2 batang serai, geprek;
- 1 jempol jahe, geprek;
- 3 lembar daun salam;
- 7 lembar daun jeruk;
- 2 batang daun bawang, potong;
- 1 buah tomat, potong;
- 10-15 buah cabai rawit merah;
- 50 gram daun kemangi;
- 1/3 sendok teh garam;
- 1 1/2 sendok makan gula pasir;
- 1/2 sendok makan kaldu bubuk; dan
- 600 mililiter air.
Bahan bumbu halus:
- 5 siung bawang putih;
- 8 siung bawang merah;
- 5 butir kemiri;
- 1 jempol kunyit;
- 10-15 buah cabai rawit merah;
- 2 jempol kencur; dan
- Minyak secukupnya.
Cara membuat:
1. Marinasi ayam dengan perasan jeruk nipis dan garam.
2. Aduk rata dan diamkan beberapa saat.
3. Blender bumbu halus, lalu tumis hingga harum.
4. Masukkan serai, jahe, daun salam, dan daun jeruk, lalu masak hingga bumbu matang.
5. Masukkan ayam ke dalam bumbu, kemudian aduk dan tambahkan air.
6. Bumbui dengan garam, gula, dan kaldu bubuk.
7. Aduk rata dan ungkep selama 15-20 menit.
8. Masukkan tomat, daun bawang, dan cabai rawit, lalu masak sebentar.
9. Masukkan daun kemangi, aduk sebentar lalu matikan api.
10. Ayam kemangi siap disajikan.
Nah, itu dia resep ayam kemangi yang bisa jadi ide santapan bersama keluarga. Yuk coba buat sendiri. (*)