Resep Asinan Buah Segar, Cocok Dinikmati Saat Cuaca Panas

Oleh SuneniTuesday, 17th October 2023 | 13:00 WIB
Resep Asinan Buah Segar, Cocok Dinikmati Saat Cuaca Panas
Asinan buah dengan kuah asam, pedas, dan segar. Foto: Youtube Ika Mardatillah

PINUSI.COM - Cuaca panas di siang hari, paling segar menyantap asinan buah yang pedas dan asam. Akan lebih nikmat lagi jika asinan disajikan dingin.

Rasa kuah yang pedas, manis, dan asam akan buat Pinusian ketagihan.

Kamu bisa membuat asinan buah di rumah dengan buah apa saja.

Cara membuat asinan buah ini juga cukup mudah, lho. Yuk buat sendiri dengan resep ala Youtube Ika Mardatillah di bawah ini.

Bahan-bahan:

- Mangga muda;
- Nanas;
- Jambu;
- Apel; dan
- Mentimun.

Bahan kuah asinan:

- 10 buah cabe keriting;
- 3 buah cabe merah;
- 5 buah cabe rawit;
- 350 gram gula pasir;
- 2 sendok makan garam;
- 3 sendok makan cuka masak; dan
- 1 liter air.

Cara membuat:

1. Kupas buah dan potong sesuai selera.
2. Rendam potongan buah di dalam air garam, sisihkan.
3. Chopper atau ulek kasar cabe rawit, cabe merah dan cabe keriting.
4. Siapkan pan lalu masukkan cabe, air, garam dan gula.
5. Masak hingga mendidih dan matang.
6. Setelah kuah dingin, masukkan cuka masak, koreksi rasa.
7. Siapkan buah ke dalam mangkuk, lalu siram dengan kuah asinan.
8. Masukkan ke dalam kulkas dan sajikan saat dingin supaya lebih nikmat.

Itu dia cara membuat asinan buah yang segar. Sekarang tidak perlu beli, kamu bisa membuatnya sendiri. Selamat mencoba. (*)

Terkini

Lirik Terjemahan , Makna Lagu "Birds of a Feather"  Billie Eilish
Lirik Terjemahan , Makna Lagu "Birds of a Feather" Billie Eilish
PinTertainment | 6 hours ago
Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
Makna Lagu "Satu Bulan" Karya Bernadya, Romansa Wisata Masa Lalu
PinTertainment | 8 hours ago
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
Erick Thohir: Pengambilan Sumpah Eliano Reijnders dan Mees Hilgers Dilakukan di Belanda untuk Percepat Naturalisasi
PinSport | 9 hours ago
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
Ibunda Dokter Aulia Risma Buka Suara: Ungkap Bukti Dugaan Pemerasan dan Perundungan di PPDS Undip
PinNews | 9 hours ago
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
Kronologi Penangkapan Tersangka Pembunuhan Penjual Gorengan di Padang Pariaman
PinNews | 13 hours ago
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
iShowSpeed Bikin Geger di Bali, Turut Serta dalam Tarian Kecak di Uluwatu
PinTertainment | 14 hours ago
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
Vadel Badjideh Diduga Ancam Nikita Mirzani Saat Penjemputan Putrinya, Lolly
PinTertainment | 14 hours ago
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
Apel Besar Pasukan Berani Mati di Jakarta: Amien Rais Ungkap Rencana Besar pada 22 September
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 19:17 WIB
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
WhatsApp Segera Hadirkan Fitur Mention pada Status, Mirip Instagram Stories
PinTect | Thursday, 19th September 2024 | 19:11 WIB
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
Tersangka Pembunuhan Gadis Penjual Gorengan Ditangkap !
PinNews | Thursday, 19th September 2024 | 18:50 WIB