PINUSI.COM – Penyakit jantung masih jadi penyebab utama kematian di seluruh dunia, loh.
Ini terjadi pas otot jantung gak dapat darah yang cukup, jadi jantung gak bisa pompa darah ke seluruh tubuh.
Gaya hidup juga punya andil penting nambahin risiko serangan jantung. Ada beberapa kebiasaan buruk sehari-hari yang sering banget dilakuin. Yuk, kita simak!
1. Duduk Terus-Menerus
Menurut American Heart Association, orang yang sering duduk lebih dari lima jam setiap hari punya risiko dua kali lipat untuk kena gagal jantung. Kalau kamu punya pekerjaan yang maksa kamu duduk seharian, cobain berdiri dan gerak-gerak selama lima menit tiap jam. Ini bisa nolong jaga arteri tetep sehat dan darah mengalir lancar.
2. Kurang Tidur
Setelah seharian yang capek, jantung juga butuh waktu buat istirahat. Jadi, kurang tidur itu salah satu kebiasaan sepele yang bisa bikin jantung jadi masalah.
3. Merokok
Rokok adalah racun buat jantung, loh! Rokok bisa merusak dinding arteri, bikin pembuluh darah menyempit, dan menyebabkan penumpukan plak dalam pembuluh darah. Ini bisa memicu serangan jantung.
4. Minum Alkohol Berlebihan
Kalau minum alkohol dalam batasan wajar, biasanya gak masalah. Tapi kalau berlebihan, bisa naikin tekanan darah dan lemak dalam darah. Para ahli saranin pria cukup dua gelas alkohol sehari, sementara wanita cukup satu gelas sehari.
5. Stres Terus-Menerus
Stres berlebihan bisa meningkatkan tekanan darah dan memicu peradangan dalam tubuh. Kedua faktor ini bisa menyebabkan serangan jantung. Cobain cari cara untuk mengelola stres, seperti meditasi atau olahraga.
6. Tidak Atur Berat Badan
Punya berat badan berlebih itu beresiko tinggi buat jantung. Kamu bisa cek risiko ini dengan ngukur lingkar pinggang. Lemak di daerah pinggang lebih berbahaya buat jantung daripada di tempat lain.
Serangan jantung itu bisa datang tiba-tiba,lho. Pinusian gak mau kan berisiko kena serangan jantung yang bisa mengancam nyawa? Jadi, yuk mulai sekarang hindari kebiasaan-kebiasaan buruk ini dan pilih gaya hidup yang lebih sehat. Kesehatan jantung itu sangat berharga, jadi jagalah dengan baik! (*)