Selain Wortel, Ini 6 Makanan Sehat yang Baik untuk Kesehatan Mata

Oleh avitriSaturday, 28th October 2023 | 07:00 WIB
Selain Wortel, Ini 6 Makanan Sehat yang Baik untuk Kesehatan Mata
Makanan yang kita konsumsi jdapat berperan penting dalam menjaga kesehatan mata. Foto: Pinterest

PINUSI.COM – Kesehatan mata adalah aset berharga yang perlu dijaga dengan baik, loh.

Selain menjalani perawatan rutin dan berkonsultasi dengan dokter mata, makanan yang kita konsumsi juga dapat berperan penting dalam menjaga kesehatan mata.

Wortel dikenal sebagai makanan yang baik untuk mata, namun ada banyak makanan lain yang juga dapat memberikan manfaat serupa. Yuk, kita bahas apa saja sih!

1. Ikan Salmon

Kalau kamu suka ikan, ikan salmon jadi pilihan yang oke buat mata. Kenapa? Ikan salmon punya asam lemak omega-3 yang bisa menjaga lapisan tipis yang melapisi mata, yaitu retina.

Konsumsi ikan salmon secara teratur juga dapat membantu mengurangi risiko degenerasi makula, yang merupakan penyebab umum gangguan penglihatan pada orang dewasa.

2. Sayuran hijau

Bayam, kale, dan sayuran hijau lainnya mengandung lutein dan zeaxanthin, dua antioksidan yang dapat melindungi mata dari kerusakan akibat sinar UV dan radikal bebas.

Kedua zat ini membantu menjaga retina dan mengurangi risiko katarak. Jadi, tambahkan sayuran hijau ke menu makanan kamu, deh.

3. Telur

Telur mengandung vitamin A, lutein, dan zeaxanthin, yang semuanya penting untuk kesehatan mata.

Vitamin A membantu menjaga penglihatan di kondisi cahaya redup, sedangkan lutein dan zeaxanthin melindungi mata dari kerusakan sinar matahari dan mengurangi risiko katarak.

4. Jeruk

Jeruk adalah sumber vitamin C yang oke buat mata kamu. Vitamin C adalah antioksidan yang membantu menjaga mata tetap sehat dengan melawan radikal bebas dan sinar matahari yang dapat merusak mata.

Vitamin C juga dapat membantu menjaga pembuluh darah mata agar tetap kuat.

5. Kacang Almond

Kacang almon mengandung vitamin E, yang juga merupakan antioksidan penting untuk kesehatan mata.

Vitamin E membantu melindungi sel-sel mata dari kerusakan akibat radikal bebas dan membantu menjaga kesehatan pembuluh darah mata. Makan kacang almon sebagai camilan sehat bisa jadi pilihan yang cerdas.

6. Jagung

Selain sayuran hijau, jagung juga punya lutein dan zeaxanthin, yang telah disebutkan sebelumnya sebagai antioksidan yang baik untuk mata.

Jagung juga mengandung zeaxanthin lebih banyak daripada sayuran lainnya. Konsumsi jagung dapat membantu mengurangi risiko degenerasi makula dan katarak.

Selain makanan di atas, jangan lupa menjaga pola makan yang seimbang dan hidup sehat.

Hindari kebiasaan merokok, kontrol tekanan darah dan gula darah kamu, dan pakai kacamata hitam buat melindungi mata dari sinar UV.

Dengan cara ini, mata kamu bakal tetap tajam dan sehat dalam jangka panjang. Jadi, mulai makan dengan cerdas dan jaga kesehatan mata! (*)

Terkini

Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 6 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 5 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 5 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 4 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 4 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 4 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 3 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 3 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 3 hours
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
PinTertainment | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta