Tiga Hal Negatif Ini Bisa Dihindari dengan Mencuci Kaki

Oleh sarahsalsabillaSaturday, 28th October 2023 | 10:00 WIB
Tiga Hal Negatif Ini Bisa Dihindari dengan Mencuci Kaki
Mencuci bersih kaki akan memberikan dampak yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Foto: Pinterest

PINUSI.COM - Kaki merupakan bagian tubuh yang perlu diperhatikan kebersihannya.

Mencuci bersih kaki akan memberikan dampak yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Pinusian bisa membersihkannya ketika sedang mandi atau setelah beraktivitas di luar rumah.

 

Dikutip dari The Healthy, berikut ini tiga  efek negatif yang bisa dihindari ketika rutin mencuci kaki hingga bersih:

  

1. Bau tidak sedap

 

Efek negatif yang pertama dirasakan ketika malas mencuci kaki hingga bersih, adalah munculnya bau tidak sedap pada bagian kaki.

 

Kaki yang sering berkeringat atau sering menggunakan alas kaki yang tertutup, akan menimbulkan bau tidak sedap.

 

2. Terinfeksi jamur dan bakteri

 

Jamur atau bakteri bisa saja muncul dan menempel di mana saja, apalagi dalam kondisi yang lembab dan sedikit gelap. 


Penggunaan alas kaki seperti kaus kaki hingga sepatu, sangat rentan menimbulkan bakteri dan jamur. Infeksi jamur yang sering menyerang pada bagian kaki kalian adalah kutu air.

 

Kutu air akan menyerang bagian kulit kaki, efek yang terjadi adalah kulit seperti bersisik hingga pecah-pecah dan terasa perih.

 

Untuk menjaga dan menghindari penyakit tersebut, sebaiknya menjaga dan mencuci kaki hingga bersih secara teratur, dan menggunakan alas kaki yang kering dan bersih. 

 

3. Kulit kering dan pecah-pecah

 

Pernahkah Pinusian merasakan kulit kaki kering hingga pecah-pecah? Hal seperti ini tidak bisa kalian remehkan, sebab akan menimbulkan masalah lain pada kesehatan kulit kaki.

 

Untuk melembabkan kulit kaki, Pinusian bisa menggunakan lotion yang cocok dengan kulit. Cobalah memakainya setelah mandi atau mencuci kaki, sehingga kulit kaki terjaga. (*)

Terkini

Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 7 hours
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 5 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 4 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 4 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 4 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 4 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 3 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 3 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 2 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 2 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta