4 Lokasi Sport Tourism di Pangandaran Yang Dijamin Memacu Adrenalin, Tertarik Coba?

Oleh ragildwisetyaSaturday, 9th December 2023 | 07:00 WIB
4 Lokasi Sport Tourism di Pangandaran Yang Dijamin Memacu Adrenalin, Tertarik Coba?
Pantai Pangandaran (Foto: pexels/al fariz)

PINUSI.COM - Popularitas sport tourism berkembang pesat di Indonesia. Hal ini dibuktikan dari banyaknya event olahraga berskala nasional maupun internasional yang rencananya bakal diselenggarakan di Indonesia. Salah satu daerah di Indonesia yang kerap menjadi “langganan” ajang sport tourism adalah Pangandaran, Jawa Barat.

Siapa sangka, ternyata ada banyak destinasi wisata di Pangandaran yang kerap dijadikan sebagai lokasi sport tourism wisatawan. Uniknya, setiap lokasi sport tourism menawarkan keindahan alam dengan daya tariknya masing-masing. Sebagai referensi, berikut rekomendasi lokasi sport tourism di Pangandaran yang menarik dijelajahi untuk berlibur sekaligus olahraga:

1. Pantai Pangandaran

Bagi yang suka melakukan olahraga lari atau jogging, boleh banget mengunjungi Pantai Pangandaran. Pasalnya, sepanjang garis Pantai Pangandaran hingga Batu Hiu, kita bisa melakukan olahraga lari atau jogging sambil menikmati pemandangan pantai yang tak berujung. 

Memiliki jarak sekitar 16 km, olahraga di sepanjang garis Pantai Pangandaran tetap akan terasa ringan dan menyenangkan. Hal ini tentu saja berkat adanya keindahan air laut yang jernih, hamparan pasir putih alami, suara deburan ombak yang merdu, hingga semilir angin yang menyegarkan.

2. Pantai Madasari

Berlokasi di Desa Masawah, Kecamatan Cimerak, Kabupaten Pangandaran, Pantai Madasari termasuk salah satu lokasi sport tourism yang banyak diminati. Alasannya karena Pantai Madasari menawarkan pemandangan hamparan pasir yang membentang luas, serta panorama yang sangat indah. 

Selain berlari di bibir pantai, surfing atau berselancar menjadi salah satu aktivitas sport tourism yang banyak diincar oleh wisatawan. Hal ini tentu saja berkat adanya gulungan ombak yang besar dan menantang, sehingga dapat memacu adrenalin.

3. Green Canyon

Sebagai pecinta olahraga air, pastikan untuk menyempatkan waktu mampir ke Green Canyon Pangandaran. Lokasi sport tourism yang sering dikenal dengan “Cukang Taneuh” ini menawarkan pemandangan gua dengan stalaktit dan stalakmit yang sangat memesona. 

Salah satu aktivitas sport tourism yang bisa dilakukan di Green Canyon adalah body rafting. Sobat Parekraf dapat merasakan pengalaman mengarungi sungai dengan aliran air yang cepat dan menantang, di tengah suasana alam yang santai dan menenangkan.  

4. Bukit Panenjoan 

Bersepeda turut menjadi salah satu aktivitas sport tourism yang banyak diminati. Dari banyaknya destinasi wisata, Bukit Panenjoan menjadi salah satu lokasi bersepeda yang cukup populer di daerah Pangandaran. Berlokasi di Dusun Panenjoan, Desa Kersaratu, Kecamatan Sidamulih, Kabupaten Pangandaran, Bukit Panenjoan terkenal memiliki medan dan tanjakan yang cukup menantang.

Meski penuh tantangan dan melelahkan, namun keindahan panorama alam pegunungan dan perbukitan hijau yang masih sangat asri, serta udara sejuk dan bersih seakan menghapus rasa lelah secara instan. (*)



Terkini

Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 7 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in 6 hours
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in 6 hours
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in 6 hours
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
Momen Haru di Pemakaman Liam Payne, Zayn Malik Bersatu Kembali dengan Mantan Rekan One Direction
PinTertainment | in 6 hours
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
Momen Hangat Presiden Prabowo Ingatkan Para Menteri Untuk Pakai Mantel Di Inggris Agar Tidak Sakit
PinNews | in 6 hours
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
Kejagung Hadirkan Lima Saksi Ahli dalam Sidang Praperadilan Tom Lembong
PinNews | in 5 hours
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
Polri Tindak 85 Influencer yang Diduga Promosikan Judi Online
PinNews | in 5 hours
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
Viviz Akan Hadri di Motionime Festival Tanggal 7-8 Desember Nanti
PinTertainment | in 5 hours
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
Rekomendasi Hotel Jakarta! Starlet Hotel BSD City: Tempat Menginap Nyaman dengan Nuansa Modern yang Bikin Betah
PinRec | in 5 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta