Cara Bikin Kue Putri Salju yang Lumer di Mulut Tanpa Oven dan Cuma Butuh 4 Bahan

Oleh SuneniSaturday, 30th December 2023 | 11:00 WIB
Cara Bikin Kue Putri Salju yang Lumer di Mulut Tanpa Oven dan Cuma Butuh 4 Bahan
Kue putri salju yang renyah dan lumer di mulut. Foto: istock/Tyas Indayanti

PINUSI.COM - Ingin bikin kue kering yang simpel dan hemat bahan? Yuk coba resep kue putri salju ini.


Hanya dengan 4 bahan, Pinusian sudah bisa bikin kue putri salju yang lumer di mulut.


Prosesnya pun tak perlu menimbang-nimbang bahan, cukup pakai takaran sendok.


Resep ini tak memerlukan oven dan telur, tapi bisa bikin kue putri salju yang enak.


Tanpa ribet, semua pasti bisa bikin kue salju versi hemat ini.


Yuk intip resep dan cara membuat kue putri salju ala Youtube Neng Rarah.


Bahan-bahan:


- 3 sendok makan gula halus;

- 4 sendok makan margarin;

- 1 sendok makan tepung terogu; dan

- 10 sendok makan tepung maizena.


Topping:


- Gula halus secukupnya.


Cara membuat:


1. Siapkan wadah, campurkan gula halus dengan margarin, aduk menggunakan spatula hingga tercampur rata.

2. Tambahkan tepung terigu dan tepung maizena secara bertahap sambil adonan terus diaduk.

3. Uleni adonan dengan tangan hingga kalis, lalu giling dan pipihkan adonan menggunakan plastik agar tidak menempel.

4. Cetak adonan menggunakan cetakan atau bisa gunakan gelas kecil hingga bentuknya seperti bulan sabit. Lakukan berulang hingga adonan habis.

5. Panaskan teflon yang sudah dialasi dengan kertas kue, atau olesi dengan margarin secukupnya.

6. Susun kue putri salju di atas teflon lalu panggang menggunakan api paling kecil.

7. Bila bagian bawah kue sudah kecokelatan, angkat dan lumuri dengan gula halus secukupnya.


Kue putri salju sudah bisa ditata di stoples untuk persediaan camilan.


Gampang banget kan cara membuatnya? Cocok untuk pemula. (*)

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 6 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 6 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 6 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 6 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 6 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 5 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 5 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 5 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta