Jokowi: Kita Tidak Boleh Kalah dalam Hal Kecanggihan Teknologi untuk Lawan TPPU

Oleh avitriThursday, 18th April 2024 | 13:00 WIB
Jokowi: Kita Tidak Boleh Kalah dalam Hal Kecanggihan Teknologi untuk Lawan TPPU
Presiden Jokowi menyoroti pelaku TPPU sering kali menggunakan cara-cara baru yang memanfaatkan teknologi terkini. Foto: instagram@jokowi

PINUSI.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan pentingnya Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), untuk terus mengembangkan pemahaman terhadap metode-metode baru yang digunakan dalam tindak pidana pencucian uang (TPPU).

Jokowi menyoroti pelaku TPPU sering kali menggunakan cara-cara baru yang memanfaatkan teknologi terkini.

"Dalam upaya melawan TPPU, kita tidak boleh kalah dalam hal kecanggihan teknologi."

"Kita harus terus bergerak maju, tidak boleh tertinggal, dan harus memahami langkah-langkah baru yang diambil oleh para pelaku TPPU," kata Jokowi dalam acara Peringatan 22 Tahun Gerakan Nasional Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Terorisme, di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/4/2024).

Jokowi menekankan perlunya kewaspadaan terhadap pola-pola baru TPPU yang berbasis teknologi, seperti penggunaan cryptocurrency, aset virtual, dan NFT (Non-Fungible Tokens).

Jokowi juga menyoroti pentingnya memantau aktivitas di pasar lokal, transaksi uang elektronik, dan pemanfaatan artificial intelligence (AI) dalam otomatisasi transaksi.

"Dalam era di mana teknologi berkembang begitu cepat, kita harus selalu waspada," ujarnya.

Jokowi juga menyinggung data dari Crypto Crime Report, yang mengindikasikan adanya kasus pencucian uang melalui aset kripto yang mencapai total USD 8,6 miliar pada 2022, setara Rp139 triliun secara global.

Selain TPPU, Jokowi juga menyoroti ancaman pendanaan terorisme, dan meminta agar upaya memantau serta mencegah pendanaan terorisme terus diperkuat.

"Saya berharap PPATK serta kementerian/lembaga terkait dapat terus meningkatkan sinergi dan inovasinya, dalam memerangi TPPU dan pendanaan terorisme," imbuh Jokowi. (*)

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 7 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 7 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 7 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 6 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 6 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 6 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 6 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 6 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 4 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta