PINUSI.COM - Tanda-tanda kolesterol tinggi terkadang jarang disadari oleh penderitanya.
Sebab, tanda kolesterol tinggi umumnya mirip kondisi medis lainnya, bahkan terkadang bisa muncul tanpa gejala.
Tingginya kolesterol biasanya disebabkan oleh makanan tidak sehat, misalnya gorengan yang banyak mengandung lemak jenuh.
BACA LAINNYA: 5 Manfaat Scaling Gigi Bagi Kesehatan Mulut
Obesitas dan jarang berolahraga juga bisa jadi pemicu kolesterol tinggi yang berisiko strok dan serangan jantung.
Meski begitu, ada beberapa gejala yang biasanya sering dialami seseorang saat kolesterol tinggi, antara lain:
Nyeri di bagian tengkuk
Meskipun bisa disebabkan oleh faktor lain, nyeri di bagian tengkuk sering dialami oleh penderita kolesterol tinggi.
Tanda kolesterol ini dikaitkan dengan penumpukan plak di pembuluh darah pada area leher. Penumpukan plak ini dapat menghalangi aliran darah yang ada di leher dan menuju otak.
Mudah lelah dan sakit pada bagian kaki
Plak di pembuluh darah dapat mengurangi aliran darah ke jaringan tubuh, sehingga penderita kolesterol tinggi bisa menjadi lebih mudah merasa lelah.
Jika penumpukan plak terjadi pada pembuluh darah di kaki, penderitanya dapat mengalami keluhan lain seperti nyeri kaki.
Dada terasa nyeri
Ketika kadar kolesterol terlalu tinggi, penumpukan plak juga bisa terjadi di pembuluh darah jantung.
Hal ini bisa menghambat aliran darah menuju jantung dan menyebabkan nyeri di bagian dada.
Jika aliran darah terhambat total, hal ini bahkan bisa menyebabkan serangan jantung.
Jika kamu memiliki faktor risiko terkena kolesterol tinggi, seperti mempunyai kebiasaan atau pola makan yang tidak sehat, merokok, obesitas, atau telah mengalami keluhan-keluhan di atas, lakukanlah pemeriksaan kesehatan ke dokter secara berkala. (*)