PINUSI.COM - Trigliserida merupakan salah satu tipe lemak yang dihasilkan secara alami oleh organ hati. Tidak hanya itu, trigliserida juga bisa diperoleh dari makanan. Kadar trigliserida dapat diketahui lewat pemeriksaan darah. Kadar trigliserida dalam darah dianggap tinggi apabila nilainya lebih dari 20p mg/dl. Padahal, seharusnya kadar trigliserida dibawah 150 mg/dl.
Agar kadar trigliserida dalam tubuh tetap normal, yang mengalami penderita trigliserida tinggi harus menjaga pola makan sehari-hari. Salah satu cara yang bisa dilakukan yaitu dengan cara mengurangi atau membatasi konsumsi makanan yang mengandung banyak lemak, terutama jenis lemak yang tak sehat.
BACA LAINNYA: Tak Hanya Wanita, Pria juga Wajib Merawat Kebersihan Vital
Tak hanya membatasi asupan lemak saja, Anda juga bisa mengurangi kadar trigliserida dalam tubuh dengan cara membatasi konsumsi makanan tinggi gula serta karbohidrat.
Berikut ini adalah beberapa jenis makanan yang harus dihindari oleh penderita trigliserida tinggi:
1. Roti dan kue
Makanan yang pertama yaitu Roti dan Kue, makanan tersebut umumnya mengandung tepung serta gula yang tinggi. tepung dan gula dapat meningkatkan metabolisme lemak dalam tubuh, sehingga dapat berdampak pada kenaikan kadar trigliserida.
BACA LAINNYA: Penyebab Anemia Seringkali Tak Diketahui dan Bisa Berakibat Fatal!
2. Ikan kaleng
Makanan yang kedua yaitu Ikan Kaleng. Ikan adalah sumber protein favorit banyak kalangan serta baik buat kesehatan jantung. Namun, Anda disarankan buat mengonsumsi ikan segar dan menghindari ikan kaleng. Beberapa ikan kaleng dikemas dengan menggunakan minyak yang bisa menyebabkan kenaikan trigliserida apabila dikonsumsi dengan berlebihan.
3. Gorengan
Makanan yang ketiga yaitu Gorengan. Makanan sehat apa pun kalau digoreng menggunakan minyak yang mengandung lemak jenuh, akan berpotensi menambah kadar trigliserida. Contoh minyak yang mengandung lemak jenuh yaitu mentega dan minyak kelapa.
Editor : Cipto Aldi