Ini Obat-obatan yang Harus Ada di Kotak P3K di Rumah Kamu

Oleh SuneniThursday, 23rd March 2023 | 12:00 WIB
Ini Obat-obatan yang Harus Ada di Kotak P3K di Rumah Kamu

PINUSI.COM - Alat P3K (Pertolongan Pertama pada Kecelakaan) adalah alat yang paling dibutuhkan untuk antisipasi ketika mengalami kecelakaan ringan atau berat.

Kotak P3K yang lengkap bisa membantu mengatasi dan memberi perawatan pada kondisi darurat secara efektif.

Namun, terkadang banyak orang yang tidak terlalu memperhatikan isi kotak P3K,, dan bahkan mungkin masih ada yang belum memilikinya.

BACA LAINNYA: Jerawat di Area Punggung? Pahami Urutan Mandi yang Baik dan Benar

Lalu, apa saja obat-obatan yang harus ada dalam kotak P3K? Simak ulasannya berikut ini!

1. Obat pereda nyeri atau penurun demam

Obat pereda nyeri dan penurun demam adalah obat paling dasar yang perlu ada dalam kotak P3K. Obat ini bisa mengatasi nyeri, sakit ringan, dan demam. Contoh obat yang bisa kamu sediakan adalah ibuprofen, aspirin, dan paracetamol.

2. Obat alergi

Alergi juga salah satu penyakit yang bisa muncul tanpa terduga dan bisa sangat mengganggu. Jadi, kamu bisa sediakan obat alergi untuk mengatasi alergi jika sewaktu-waktu muncul. Diphenhydramine, loratadine, epinephrine adalah beberapa contoh obat antihistamin yang bisa mengatasi alergi.

3. Obat maag atau antisida

Makanan berlemak, pedas, bisa memicu asam lambung naik dan menyebabkan perut terasa sakit. Maka dari itu, penting untuk menyediakan obat antisida dalam kotak P3K kamu.

4. Obat diare

Diare menjadi salah satu penyakit yang bisa muncul tanpa peringatan. Keracunan makanan, intoleransi makanan, sampai infeksi virus, bisa mengakibatkan diare dan mengganggu aktivitas. Sediakan selalu obat diare seperti loperamide, bismut subsalisilat, dan diphenoxylate.

BACA LAINNYA: Ini 7 Manfaat Santan bagi Kesehatan, Ga Selalu Bahaya kok!

5. Salep luka bakar

Kejadian tak terduga bisa saja terjadi dalam keseharian kamu. Mungkin saja kamu mengalami kulit terkena percikan minyak panas, atau kulit terkena knalpot. Maka, salep luka bakar akan membantu meredakan lukanya. Biasanya salep khusus luka bakar memiliki antiseptik. (*)

https://pinusi.com/pinhealth/alat-kesehatan-ini-wajib-ada-di-rumah/

Editor: Yaspen Martinus

Terkini

Siswa SMK di Semarang Ditembak Polisi: Dikenal Berprestasi dan Tidak Memiliki Catatan Kenakalan
Siswa SMK di Semarang Ditembak Polisi: Dikenal Berprestasi dan Tidak Memiliki Catatan Kenakalan
PinNews | in 7 hours
[OPINI] Cukai Rokok Naik, Apakah Ini Akan Mengurangi Konsumsi Rokok Elektrik Pada Remaja?
[OPINI] Cukai Rokok Naik, Apakah Ini Akan Mengurangi Konsumsi Rokok Elektrik Pada Remaja?
PinNews | in 7 hours
Siswa SMK di Semarang Tewas Diduga Ditembak Polisi, Ini Kronologinya
Siswa SMK di Semarang Tewas Diduga Ditembak Polisi, Ini Kronologinya
PinNews | in 6 hours
Alwin Jabarti Kiemas Resmi Jadi Salah Satu Tersangka Kasus Mafia Judol
Alwin Jabarti Kiemas Resmi Jadi Salah Satu Tersangka Kasus Mafia Judol
PinNews | in 5 hours
Buah Siram Coklat, Camilan Viral TikTok yang Segar dan Lumer di Mulut!
Buah Siram Coklat, Camilan Viral TikTok yang Segar dan Lumer di Mulut!
PinRec | in 4 minutes
Danau Laut Tawar: Keindahan Alam yang Memukau di Aceh Tengah
Danau Laut Tawar: Keindahan Alam yang Memukau di Aceh Tengah
PinRec | 11 hours ago
ZTE Resmi Rilis nubia Z70 Ultra: Performa Gahar, Kamera Super Canggih!
ZTE Resmi Rilis nubia Z70 Ultra: Performa Gahar, Kamera Super Canggih!
PinTect | 12 hours ago
Sudah Dapat Tiket Keretamu Pulang Kampung Liburan Natal? Cek Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Semarang Di Sini!
Sudah Dapat Tiket Keretamu Pulang Kampung Liburan Natal? Cek Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Semarang Di Sini!
PinNews | 13 hours ago
Nostalgia! Rekomendasi Jajanan Jaman Dulu yang Bikin Kangen
Nostalgia! Rekomendasi Jajanan Jaman Dulu yang Bikin Kangen
PinRec | 13 hours ago
Target Empuk Penipuan Online: Yuk, Tingkatkan Kesadaran Siber untuk Generasi Tua!
Target Empuk Penipuan Online: Yuk, Tingkatkan Kesadaran Siber untuk Generasi Tua!
PinTect | 14 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta