PINUSI.COM - Cegukan bisa terjadi pada siapa saja kapan saja, dan dapat menimbulkan ketidaknyamanan.
Jika cegukan terjadi saat kita sedang berpuasa, sangat mengganggu. Namun, ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi cegukan saat berpuasa Ramadan.
Cegukan biasanya ditandai dengan bunyi 'hik' yang keluar secara spontan, dan berlangsung dalam waktu tertentu.
Meskipun minum air putih sudah menjadi cara umum yang digunakan untuk mengatasi cegukan, hal ini tidak bisa dilakukan saat berpuasa. Oleh karena itu, ada beberapa cara lain yang dapat dilakukan untuk meredakan cegukan.
BACA LAINNYA: 5 Tips Kuat Menahan Lapar Saat Puasa
Nah, berikut adalah cara mengatasi cegukan tanpa harus minum air putih atau membatalkan puasa, dirangkum dari berbagai sumber.
1. Tahan Napas
Salah satu cara populer mengatasi cegukan saat berpuasa adalah dengan menahan napas. Cara ini mudah dilakukan dan bisa dilakukan kapan saja.
Caranya adalah dengan menahan napas selama sekitar 10 detik, sebelum kemudian mengembuskannya seperti biasa. Hal ini dapat dilakukan sebanyak 3-4 kali setiap 20 menit, hingga cegukan mereda.
2. Menekan Hidung dan Menelan
Selain menahan napas, cara lain yang dapat dilakukan untuk mengatasi cegukan saat berpuasa adalah dengan menelan sambil menekan hidung.
Cara ini diyakini dapat membantu otot-otot di sekitar diafragma untuk rileks, sehingga cegukan dapat mereda tanpa harus membatalkan ibadah puasa.
BACA LAINNYA: Cara Menyimpan Bawang Bombay Agar Tidak Cepat Busuk
3. Pijat Lembut Bagian Ulu Hati
Untuk mengatasi cegukan saat berpuasa, Anda juga bisa mencoba pijat lembut pada area ulu hati, menggunakan ujung jari.
Pijat lembut selama sekitar 20-30 detik dapat membantu meredakan cegukan. Dengan cara ini, diharapkan cegukan dapat segera berhenti, dan Anda dapat melanjutkan ibadah puasa dengan nyaman.
4. Tekuk Lutut dan Arahkan ke Dada
Salah satu cara mengatasi cegukan saat berpuasa adalah dengan melakukan gerakan khusus, seperti duduk dengan memeluk kedua lutut dan menariknya sedekat mungkin ke bagian dada.
Pada posisi ini, tekanan pada diafragma dapat membantu udara yang terjebak keluar dan meredakan cegukan. Tahan posisi ini selama sekitar 2 menit, untuk membantu mengatasi cegukan saat berpuasa. (*)
Editor: Yaspen Martinus