PINUSI.COM - Pengelolaan diabetes mencakup pengelolaan kadar glukosa darah, tekanan darah, dan kolesterol.
Cara efektif mengelola diabetes adalah dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang tepat.
Bagi para penderita diabetes, berikut ini beberapa minuman sehat untuk mengontrol kadar gula darah.
1. Susu Cokelat
Susu cokelat bisa menjadi alternatif cerdas untuk memenuhi keinginan akan rasa manis kamu. Namun, daripada mengonsumsi susu cokelat instan, sebaiknya buat susu cokelat dengan bubuk kakao, pemanis nol kalori, dan susu rendah lemak sebagai bahan pembuatan minumannya.
2. Jus Jeruk
Jus jeruk adalah minuman sehat lainnya yang memiliki sumber vitamin, mineral, dan serat sehat untuk mengontrol kadar gula darah. Serat yang terdapat dalam jeruk dapat meningkatkan rasa kenyang dan mencegah kamu mengonsumsi junk food.
3. Limun
Buat limun yang menyegarkan dengan menyampurkan air dengan sedikit perasan lemon dan pemanis nol kalori. Kalori pada minuman limun terbilang cukup rendah, sehingga menjadikannya minuman yang cocok untuk penderita diabetes.
4. Teh Hijau
Teh hijau diperkaya dengan vitamin, mineral, dan antioksidan sehat yang baik untuk diet diabetes. Selain untuk diabetes, teh hijau memiliki nol kalori dan sedikit gula yang bagus untuk menurunkan berat badan.
5. Smoothie Buah
Alternatif lain untuk memuaskan hasrat manis kamu adalah membuat smoothie buah. Smoothie buah dapat memberikan semua nutrisi penting dalam buah tanpa pemanis buatan.
Jika dinikmati dalam jumlah yang tepat, smoothie dapat menyeimbangkan kadar gula darah dan membuat kamu tetap sehat. (*)