PINUSI.COM - Mengonsumsi makanan tertentu sebelum jam 9 dapat meningkatkan peluang untuk mendapatkan tidur malam yang nyenyak. Disarankan untuk menghindari makanan berat, berminyak, dan pedas yang dapat menyebabkan sakit perut atau refluks asam lambung agar tidur lebih nyenyak.
Selain itu, hindari juga kafein dan makanan manis yang dapat membuat kamu sulit tertidur. Berikut beberapa makanan yang harus kamu hindari agar tidur lebih nyenyak.
Cabai dan makanan pedas
Makan makanan pedas dapat menyebabkan mulas dan mengganggu tidur. Maka dari itu, untuk menjaga kesehatan pencernaan tetap baik, hindari makanan pedas, terutama di malam hari.
Susu
Susu tentu memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Namun, susu dapat mengganggu tidur karena kandungan laktosanya dan mungkin menyebabkan masalah perut, terutama bagi mereka yang memiliki intoleransi laktosa.
Makanan berlemak
Konsumsi makanan berlemak dalam porsi besar yang dimakan saat larut malam dapat mengganggu sistem pencernaan dan membuat sulit tidur. Selain menyebabkan gangguan tidur, makanan berlemak juga dapat menambah berat badan.
Nasi
Makan nasi dalam jumlah besar di malam hari dapat menghambat penurunan berat badan, membuat tubuh menyimpan lebih banyak lemak, dan bahkan mungkin menyebabkan retensi air.
Coklat
Meskipun coklat hitam merupakan makanan bergizi yang mengandung antioksidan dan magnesium, coklat juga mengandung kafein yang mungkin membuat kamu tetap terjaga terutama di malam hari. (*)