Dari Kawah Ratu Hingga Curug Ciampea, Ini 3 Destinasi Wisata Alam di Dekat Gunung Salak

Oleh ragildwisetyaSaturday, 17th February 2024 | 06:00 WIB
Dari Kawah Ratu Hingga Curug  Ciampea, Ini 3 Destinasi Wisata Alam di Dekat Gunung Salak
Gunung Salak di kawasan Gunung Bunder, Bogor, Jawa Barat, memiliki banyak destinasi wisata alam yang menarik. Foto: X@miazainal_

PINUSI.COM - Gunung Salak di kawasan Gunung Bunder, Bogor, Jawa Barat, memiliki banyak destinasi wisata alam yang menarik.

Selain cocok untuk kamping, Pinusian bisa merasakan sensasi alam yang berbeda di sekitar Gunung Salak.

Berikut ini 3 destinasi wisata alam dekat Gunung Salak:

1. Kawah Ratu


Foto: X@miazainal_

Mengutip dari portal Kabupaten Bogor, Kawah Ratu terletak pada ketinggian 1.338 mdpl, dengan suhu 10-20 derajat celcius dan memiliki luas + 30 hektare.

Kawah ratu memiliki daya tarik yang unik, antara lain aktivitas geologinya yang terjadi sepanjang hari, serta kepundan yang selalu mendidih dan mengeluarkan gas asam sulfat (H2S), dengan baunya yang khas dan kadang mengeluarkan suara gemuruh.

Sebagai akibat semburan uap air panas, kawasan ini sering dikelilingi kabut.

Kawah Ratu terletak di bagian bawah dekat kawah Tangkuban Parahu yang ada di puncak ketinggian.

Kawah ini dikenal sebagai kawah parasit yang menempel pada Gunung Salak, sehingga bukan merupakan kawah utama. 

2. Lembah Tepus


Foto: instagram@_fbrdira

Mengutip dari laman Lapis Bogor, air tejun Lembah Tepus terletak di kaki Gunung Salak, dengan fenomena air terjun mini yang cantik dan memukau. 

Air yang jernih dan dingin membuat kehidupan di sekitar gunung Salak menjadi subur dan segar.

Karena letaknya berada di Jalan Pasir Reungit-Gunung Bunder, Pinusian bisa melewati jalur kampus IPB dan melalui pertigaan Ciampe.

Lalu, lurus terus ke arah Cikapak, belok ke arah Bojong Rangkas, dan ikuti jalur yang sudah ada.

3. Curug Ciampea


Foto: Instagram@curugciampea

Curug Ciampea berada di kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak, dan berdekatan dengan Green Lagoon.

Mengutip  dari laman wisata Gunung Bunder, Curug Ciampea memiliki tinggi kurang lebih 25 meter, dengan debit air yang cukup deras, apalagi jika sedang musim penghujan.

Suasana alami pegunungan mengelilingi kawasan curug dan sekitarnya, termasuk akses jalan menuju curug. 


Berbicara mengenai akses jalan, perjalanan ke lokasi akan cukup menguras fisik dan adrenalin.


Trekking ke curug ini ditempuh dengan jarak sekitar 1,5 kilometer, dan di sela perjalanan, akan ada area trek yang cukup membutuhkan perjuangan, apalagi bagi yang tidak biasa, jadi Pinusian harus berhati-hati saat melewatinya. (*)

Terkini

Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
Tekel Fred Ke Mees Hilgers Bikin Fans Timnas Ketar-Ketir
PinSport | Friday, 4th October 2024 | 18:19 WIB
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
[Cek Fakta] Gibran Menungudurkan Diri, Anies Baswedan Gantikan Gibran
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 18:09 WIB
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
Rekayasa Lalu Lintas Sekitar Monas untuk Perayaan HUT ke-79 TNI, Ini Himbauan dari Polda Metro Jaya
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:56 WIB
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
5 Oktober Diperingati Sebagai Hari Guru Sedunia, Rayakan Dengan Berbagi Ucapan Ini
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:34 WIB
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
Setelah Video Mesum Gorontalo, Kini Video Mesum Inses Kuningan Viral
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 17:20 WIB
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
HUT Ke-79 TNI: Panglima TNI Agus Subiyanto Soroti Kesejahteraan dan Profesionalisme Prajurit
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 11:25 WIB
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
Lirik Lagu Fuel - Eminem, Sindirian Keras Sang Rapper Dunia Untuk Kasus .PDiddy
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 11:13 WIB
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
Lewat Lagu, Eminem Umumkan Kehamilan Sang Anak Hailie Jade Scott
PinTertainment | Friday, 4th October 2024 | 10:53 WIB
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
Israel Perintahkan Evakuasi di Beirut, Serangan Udara Meningkat
PinNews | Friday, 4th October 2024 | 10:44 WIB
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
Panik! Happy Asmara Tidak Sengaja Makan Daging Babi
PinTertainment | Thursday, 3rd October 2024 | 22:24 WIB