PON XX 2021, PAPUA RAIH MEDALI EMAS PERTAMA DARI TIM KRIKET PUTRI

Oleh adminnewsMonday, 27th September 2021 | 18:38 WIB
PON XX 2021, PAPUA RAIH MEDALI EMAS PERTAMA DARI TIM KRIKET PUTRI

Selain medali emas tersebut menjadi torehan perdana dan pembuka bagi Provinsi Papua.

Pinusi.com – Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021, tim kriket putri dari Papua raih medali emas pertama di nomor super sixes usai kalahkan tim kuat Bali dengan skor 45-44 pada laga final yang terselenggara di arena kriket Doyo Baru, Kabupaten Jayapura, Minggu (26/09/2021).

Berhasilnya tim kriket Bumi Cendrawasih dalam meraih medali emas tidaklah mudah. Pada babak semifinal mereka menghadapi tim DKI Jakarta pada PON Papua. Pada pertandingan tersebut, tim kriket putri mesti berjuang keras untuk mengalahkan tim DKI.

Akhirnya, tim putri papua pun berhasil memenangkan pertandingan dengan skor selisih tipis 55 – 54.

TERIMA KASIH UNTUK TIM KRIKET PUTRI PAPUA PON

“Saya bangga, bangga sekali. Ini hasil yang luar biasa bagi kami”, ujar Frengky Shony selaku pelatih tim kriket Papua melansir situs resmi Kemenpora, Minggu (26/09/2021).

Lalu, Ketua Harian Persatuan Cricket Indonesia (PCI) Papua, Idris Salama pun turut mengungkapkan rasa bangga. “Luar biasa dan rasa bangga tentunya karena ini medali pertama untuk kita kontingen Papua”, ujarnya.

Sedangkan Gubernur Provinsi Papua, Lukas Enembe memberikan apresiasinya atas medali emas pertama tersebut. Hal tersebut disampaikan oleh Muhammad Rifai Darus selaku Juru Bicara Gubernur Papua.

“Selain medali emas tersebut menjadi torehan perdana dan pembuka bagi Provinsi Papua, rasa sukacita itu menjadi berlipat ganda setelah mengetahui bahwa medali emas yang diraih tim kriket Papua merupakan medali emas pertama yang diberikan pada pergelaran PON XX Papua”, ujar Rifai Dauru.

Kemudian, Gubernur menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada semua pemain yang telah berlatih keras dan membuahkan hasil yang luar biasa yaitu medali emas pada cabang olahraga kriket. (ndz)

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 6 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 6 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 6 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 6 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 6 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 6 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 6 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 6 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta