search:
|
PinSport

Pesan Dubes RI Untuk Atlet Paralimpiade Indonesia

Rabu, 25 Agu 2021 17:04 WIB
Pesan Dubes RI Untuk Atlet Paralimpiade Indonesia

Heri Akhmadi dari Duta Besar Republik Indoneisa memberikan pesan untuk para atlet dan ofisial Indonesia. (Foto:Kemenpora)


Pinusi.com – Pembukaan Paralimpiade Tokyo 2020 telah terlaksana pada Selasa (24/08/2021). Heri Akhmadi dari Duta Besar Republik Indoneisa memberikan pesan untuk para atlet dan ofisial Indonesia.

Pesan yang ia sampaikan adalah tentang menjaga protokol kesehatan dan bertanding secara sportif selama ajang ini berlangsung. Hal ini Heri sampaikan karena para atlet maupun ofisial Indonesia membawa nama bangsa Indonesia di negeri orang sehingga harus memberika kesan baik.

“Kepada para atlet, jaga nama baik bangsa dan negara Indonesia dengan bertanding secara sportif dan semaksimal mungkin”, ujar Heri dalam pesannya pada Rabu (25/08/2021).

Acara pembukaan Paralimpiade Tokyo 2020 ini memiliki konsep “We Have Wings”. Karena terlaksana di tengah pandemi covid-19, pembukaan Paralimpiade Tokyo 2020 ini terlaksana tanpa penonton.

Para atlet dari 160 negara yang bertanding akan memperebutkan 539 medali dari 22 cabang olahraga.

Indonesia sendiri mengirimkan sebanyak 60 orang. Di antaranya adalah 23 atlet, 13 pelatih, dan 24 ofisial.

Kemudian, Heri juga berterimakasih kepada KBRI Tokyo karena selalu siap membantu mendukung dan memberikan fasilitas untuk para atlet dan ofisial. Hal tersebut sesuai dengan komitmen yang telah Indonesia dan Jepang sepakati saat Olimpiade Tokyo.

Peresmian Paralimpiade Tokyo 2020 ini dibuka oleh Kaisar Jepang Naruhito dan Perdana Menteri Jepang, Yoshihide Suga yang mendampingi Kaisar. (ndz)



Editor: Cipto Aldi

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook