Coldplay Konser di GBK November 2023, Segini Harga Tiketnya

Oleh findyamiraTuesday, 9th May 2023 | 21:00 WIB
Coldplay Konser di GBK November 2023, Segini Harga Tiketnya
Coldplay akan tampil di Jakarta (Foto: Instagram/coldplay)

PINUSI.COM - Coldplay bakal menggelar konser di Jakarta pada 15 November 2023.

Kabar tersebut diumumkan langsung oleh PK Entertainment selaku promotor konser ini, dan akun resmi Coldplay.

Konser yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno ini menjadi konser pertama Coldplay di Indonesia.

BACA LAINNYA: HONNE Bakal Konser di Jakarta, Tiket Termurah Rp890 Ribu

Tidak heran banyak penggemar yang sangat antusias menyambut kedatangan grup musik asal London ini.

Berdasarkan informasi dari PK Entertainment, penjualan tiket akan dibagi menjadi dua jenis, yaitu BCA Presale dan Publik.

Untuk BCA Presale, penjualan akan digelar pada 17-18 May 2023 mulai pukul 10.00 WIB. Sedangkan untuk publik tiket dijual pada 19 May 2023 mulai pukul 10.00 WIB.

BACA LAINNYA: Bikin Heboh, Isu Virgoun Selingkuh Dibongkar Istri

Tiket akan dijual secara eksklusif di laman coldplayinjakarta.com. Namun, pihak promotor belum memberikan informasi terkait harga tiket, kategori tiket, dan seating plan.

Meski begitu, sudah banyak prediksi mengenai kategori dan harga tiket konser perdana Coldplay di Indonesia ini.

Tiketnya terdiri dari enam kategori, dengan kisaran harga mulai dari yang paling murah Rp800 ribu, hingga yang paling mahal Rp3,5 juta.

BACA LAINNYA: Dunia Musik Indonesia Berduka, Carlo Saba Kahitna Meninggal Dunia

Prediksi tersebut dilihat dari kisaran harga tiket konser Coldplay di Asia Tenggara pada 2017-2018 lalu yang digelar di Bangkok, Singapura, dan Manila.

Kisaran harga tersebut juga disesuaikan dengan harga tiket tur mereka yang bertajuk Music of The Spheres World Tour pada 2022 lalu di Buenos Aires, Argentina; dan Sao Paulo, Brasil. (*)


Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 5 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 5 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 5 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 5 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 5 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 5 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 5 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 4 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 4 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 2 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta