Sempat Diajak Nikah, Rinoa Aurora Kini Kapok Pacaran dengan Leon Dozan

Oleh ferdiTuesday, 28th November 2023 | 18:30 WIB
Sempat Diajak Nikah, Rinoa Aurora Kini Kapok Pacaran dengan Leon Dozan
Rinoa Aurora Senduk mengaku kapok pacaran dengan Leon Dozan. Foto: PINUSI.COM/Arif Ferdian

PINUSI.COM - Aktris Rinoa Aurora Senduk masih melanjutkan laporan kasus dugaan penganiayaan dengan tersangka Leon Dozan.

Sempat menjalin kisah asmara yang romantis dan ingin melanjutkan ke jenjang pernikahan, kini Rinoa Aurora Senduk mengaku kapok dan enggan berpacaran dengan Leon Dozan.

"Leon baik kok, di awal dia baik banget, tapi di akhir mulai ada hal-hal yang tidak diinginkan."

"Dari Leon sih ada ajakan nikah. Aku rasa enggak sih, karena udah cukup menurut aku."

"Bagi aku udah cukup,"  ungkap Rinoa Aurora Senduk saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (28/11/2023).

Saat disinggung apakah ingin kembali menerima tawaran menikah dari Leon Dozan, Rinoa Aurora enggan berspekulasi.

Baginya, jodoh setiap manusia sudah diatur oleh Tuhan Yang Maha Esa.

"Kalau lamar aku, kalau soal jodoh ada di tangan Tuhan, karena saya enggak tahu jodoh saya siapa."

"Baik buat Leon atau siapapun nanti," tuturnya.

Rinoa juga tidak mengetahui apakah Tuhan justru menakdirkan dirinya berjodoh dengan Leon.

Siapapun sosok jodoh itu, ia berharap Leon berubah menjadi pribadi yang lebih baik lagi ke depannya.

"Belum tahu ya ke depannya. Siapapun yang jadi jodohnya Leon, semoga Leon sudah berubah menjadi lebih ramah, tidak emosional, dan sudah jera lewat peristiwa kita ini," harapnya.

Sementara, ibunda Rinoa Aurora Senduk, Yuliana Asaad, tak menampik adanya tawaran damai dari pihak Leon Dozan.

Ibunda Leon, Betharia Sonatha terus menjalin komunikasi terkait perdamaian.

"Mudah-mudahan (damai). Komunikasi dengan Ibu Betha hampir tiap hari menelepon untuk berdamai," ungkap Yuliana Asaad. (*)

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 5 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 5 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 5 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 5 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 5 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 5 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 4 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 4 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 4 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 2 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta