Idham Masse Tak Bisa Penuhi Permintaan Catherine Wilson, Mediasi Terancam Gagal

Oleh NoerAlam123Wednesday, 24th January 2024 | 19:15 WIB
Idham Masse Tak Bisa Penuhi Permintaan Catherine Wilson, Mediasi Terancam Gagal
Idham Masse (kemeja biru) suami dari Catherine Wilson saat menjalani sidang cerai di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat, Rabu (24/1/2024).

PINUSI.COM - Idham Masse tidak bisa menyanggupi permintaan istrinya, Catherine Wilson, saat menjalani sidang perceraian dengan agenda mediasi, di Pengadilan Agama Depok, Jawa Barat, Rabu (24/1/2024).

Hal ini diungkap oleh Idham Masse usai menjalani sidang.

Permintaan Catherine Wilson dianggap terlalu berat untuk dilakukan oleh Idham Masse. 

"Ya yang memberatkan mediasi gagal karena saya belum bisa menyanggupi permintaannya (Catherine Wilson)," kata Idham Masse.

Namun, permintaan tersebut tidak bisa diungkapkan oleh Idham Masse dan tim kuasa hukumnya.

"Itu nanti masuk ke pokok perkara ya permintaan, jawabannya nanti ada di persidangan," ujar Ilham Rasyid, kuasa hukum Idham Masse. 

Dengan demikian, pihak Idham Masse masih pikir-pikir terkait permintaan dari Catherine Wilson. 

"Jadi ada permintaan yang diminta oleh Bu Catherine yang tentu kami harus pikirkan dulu, bagaimana baiknya, kalau memang itu tidak menjadi tidak kami setujui, tentu ada alasan-alasannya," terangnya.

Catherine sempat mengungkapkan beberapa faktor yang membuatnya kukuh untuk bercerai dari Idham Masse. 

Ada tanggung jawab yang tidak bisa dipenuhi Idham Masse selama menjadi suami, yakni soal nafkah.

Suaminya itu disebut tidak lagi memberikan nafkah selama delapan bulan.

"Udah lama ya (tidak diberikan nafkah). Udah 8 bulanan."

"Pas awal nikah menyanggupi, makanya kok lama-lama makin turun, bahkan sama sekali enggak dikasih," ungkap Catherine Wilson. (*)

Tag

Terkini

Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
Hati-Hati! Ini 7 Ciri-Ciri Link Phishing yang Wajib Kamu Tahu!
PinTect | in 2 hours
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
Bahaya! Gemini AI Jadi Liar: Ngamuk, Ngancam, Sampai Suruh Pengguna Mati!
PinTect | an hour ago
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | 4 hours ago
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | 4 hours ago
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | 4 hours ago
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | 4 hours ago
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | 4 hours ago
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | 4 hours ago
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | 4 hours ago
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | 4 hours ago
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta