Dihujat Buntut Minta Capres-Cawapres Ngaji, Kartika Putri Sedih Foto Masa Lalunya Disebar

Oleh NoerAlam123Saturday, 27th January 2024 | 04:00 WIB
Dihujat Buntut Minta Capres-Cawapres Ngaji, Kartika Putri Sedih Foto Masa Lalunya Disebar
Foto masa lalu Kartika Putri kembali diunggah oknum di sosial media. Foto: PINUSI.COM/Noer Alam

PINUSI.COM - Kesedihan dirasakan oleh Kartika Putri, lantaran foto masa lalunya kembali diunggah oknum di sosial media.

Foto masa lalu tanpa hijabnya itu kembali muncul di media sosial, buntut pernyataannya meminta capres dan cawapres mengaji dengan suara merdu.

"Hari terakhir tuh sedihnya ada ketika foto-foto lama aku dimunculin," kata Kartika Putri dalam jumpa pers di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Jumat (26/1/2024).

Istri Usman Bin Yahya ini awalnya hanya ingin bergurau dengan menanggapi komentar pengikutnya di Instagram.

Namun, pernyataan tersebut berbuntut panjang,hingga akhirnya ia menjadi bulan-bulanan netizen.

"Itu yang buat aku kayak 'ini nih aku salahnya ke arah mana sih? Berbuat tersinggung yang mana sih? Karena apa sih? Kok sampai foto lama aku dibongkar lagi," ucap Kartika Putri.

Sebab, menurutnya, tidak ada kaitan permintaan tersebut dengan diunggahnya kembali foto masa lalunya.

"Apa kaitannya aku ingin mendengar para paslon yang semuanya mereka adalah seorang muslim?"

"Terus kok mengaitkan dengan masa lalu aku, dan aku juga enggak pernah bilang aku sempurna, perfect, yang juga masih sangat jauh dan fakir ilmu, masih terungkap menggali, belajar," bebernya.

Kartika tidak ingin melanjutkan masalah ini ke ranah hukum, dan menerimanya dengan lapang dada.

"Itu yang buat sedihnya aku, kenapa ada orang yang frontal dan terang-terangan, sedangkan aku yang sedang berusaha lebih baik dari sebelumnya," imbuh Kartika. (*)

Terkini

Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 5 hours
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 4 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 3 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 3 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 3 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 2 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in 2 hours
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in an hour
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
Teknologi Mesin Nissan GT-R Akan Digunakan untuk Model Baru: Siap Hadirkan Kejutan!
PinTect | in an hour
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
Daftar Pemenang FFI 2024, Dari Agus Ringgo Sampai Film Agak Lain
PinTertainment | in an hour
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta