PINUSI.COM - Pedangdut Ayu Ting Ting menjadi perbincangan publik usai dikabarkan bertunangan dengan anggota TNI.
Momen bahagia tersebut tersebar di Instagram, di mana terlihat Ayu Ting Ting menggunakan gaun berwarna putih bersama tunangannya.
Usai kabar tunangan viral, kini sang biduan dikabarkan akan melangsungkan pernikahan.
Kabar tersebut kemudian diklarifikasi oleh Muhamad, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Sukmajaya, Depok.
Muhamad memastikan belum menerima dokumen permohonan izin menikah Ayu Ting Ting.
"Untuk berkas pernikahan Ayu Ting Ting sampai saat ini belum masuk, kalau misalnya ada pasti sudah ada di meja saya," ujar Muhamad, Rabu (7/2/2024).
Beberapa syarat wajib dilakukan setiap calon pengantin, sebelum mendaftarkan diri menikah di KUA.
"Kalau misalkan warga kecamatan Sumajaya, dia harus mengurus surat dari RT RW sampai ke Kelurahan, setelah itu baru masuk ke KUA."
"Jangka waktunya 10 hari kerja ya, sebaiknya lebih cepat lebih bagus."
"Yang lebih bagus lagi ya harus yang bersangkutan yang datang," jelasnya.
Ditemui di lokasi berbeda, Ayu Ting Ting hanya meminta doa terkait kabar bahagia tersebut.
Ia berharap semua rencananya bisa berjalan lancar.
"Doain aja ya," kata Ayu Ting Ting di Kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (6/2/2024) malam. (*)