Anji Sudah Tentukan Pilihan Presiden Tahun Ini

Oleh NoerAlam123Wednesday, 14th February 2024 | 11:00 WIB
Anji Sudah Tentukan Pilihan Presiden Tahun Ini
Musisi Anji saat ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin (12/2/2024) (FOTO: PINUSI.COM/Noeralam)

PINUSI.COM - Musisi Anji Manji akan menggunakan hak pilihnya dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2024 kali ini.

Pemilik nama lengkap Erdian Aji Prihartanto kemudian tidak ragu untuk mencoblos salah satu pasangan calon (Paslon) presiden dan wakil presiden. Anji memastikan sudah memantapkan diri dengan pilihannya.

"Gua sudah ada pilihan dan sudah mantap lah," ujar Anji ketika ditemui di kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin (12/2/2024).

Anji berharap pilihannya kali ini tepat untuk Indonesia dalam lima tahun ke depan.

Dipastikan oleh Anji tidak ada intervensi dari pihak lain untuknya menentukan pilihan. Sebab pilihannya kali ini murni dari dalam hati.

"Gua gak pernah menerima bayaran apapun, dipaksa pilih Paslon, gak menerima apapun. Ketika bilang gua milih Paslon ini karena dipaksa atau dibayar itu fitnah. Gua gak terima satu rupiah pun," kata Anji.

"Jadi apa yang gua pilih itu berdasarkan hati dan nurani gua," sambungnya.

Lebih lanjut, Anji akan terus bersikap netral dalam Pilpres kali ini. Begitupun untuk terus menyuarakan keadilan jika nantinya presiden yang terpilih tidak menjalankan mandat dari rakyat dengan baik.

"Kalau Paslon yang gua pilih menang gua akan menarik mundur diri gua. Ketika nanti beliau yang menang ada yang harus dikritisi gua akan kritisi. Itu lah Pemilih yang menang," ungkap Anji.

"Siapapun yang menang kita akan tetap jadi masyarakat yang hanya bisa mengkritisi. Jangan memilih dia ketika melakukan hal tidak baik menurut kita dan kita diem, itu gak benar juga," tandasnya.  (*)


Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 6 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 6 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 5 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 5 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 5 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 5 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 5 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 5 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 5 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta