Diancam Netizen Gegara Foto Bareng Presiden, Inul Daratista: Bentar Lagi Saya Pajang Foto Anies Baswedan, yang Enggak Suka Silakan Nyinyir dan Unfollow

Oleh sarahsalsabillaSunday, 3rd March 2024 | 16:30 WIB
Diancam Netizen Gegara Foto Bareng Presiden, Inul Daratista: Bentar Lagi Saya Pajang Foto Anies Baswedan, yang Enggak Suka Silakan Nyinyir dan Unfollow
Inul Daratista berkeluh kesah gara-gara mendapat ancaman bakal di-unfollow, setelah beberapa kali memajang potret bareng Presiden. Foto: Instagram@inul.d

PINUSI.COM - Pedangdut Inul Daratista berkeluh kesah gara-gara mendapat ancaman bakal di-unfollow, setelah beberapa kali memajang potret bareng Presiden, dari Soeharto hingga Jokowi.

Nyonya Adam Susesno menanggapi santai ancaman ini.

Inul Daratista malah terang-terangan bersiap mengunggah potret bareng Anies Baswedan, capres nomor urut 1 dalam Pemilu 2024.

Pelantun Kocok-kocok ini beberapa kali pamer foto bareng Presiden Indonesia di medsos.

Sabtu (2/3/2024) lalu misalnya, Inul Daratista mengunggah foto dan video bareng Megawati Sukarnoputri. 

Foto dan video itu menampilkan Megawati sebagai bintang tamu acara masak-masak di salah satu stasiun televisi swasta.

Unggahan Inul Daratista direspons beragam oleh netizen. Ada yang suka, ada pula yang nyinyir.

Tak tahan dengan ancaman unfollow dari sejumlah oknum, Nyonya Adam Suseno itu melontarkan uneg-uneg di akun Instagram terverifikasi, Minggu (3/3/2024).

Ini bukan kali pertama ia diancam gara-gara foto bareng Presiden Indonesia.

“Ketika saya berfoto sama Gus Dur pembencinya nyinyir bahkan ngancam unfollow."

"Ketika saya berfoto sama Bapak Soeharto, pembencinyna nyinyir bakhan ngancam unfollow.”

"Ketika saya berfoto sama Bapak Jokowi, yang enggak suka nyinyir enggak kelar-kelar, ngancam mau unfollow."

"Bentar lagi saya mau pajang foto abah Anies Baswedan, silakan juga nyinyir dan unfollow yang enggak suka,” tulis Inul Daratista.

Sampai di sini, Inul Daratista balik bertanya, para pengancam ini enggak punya pekerjaan tetap di kehidupan nyata, atau memang cari uang dengan cara mengancam di jagat maya?

Bintang sinetron Kenapa Harus Inul? ini mengaku tak takut diancam, dan akan tetap menjaga hubungan baik dengan siapapun yang akan memimpin Republik Indonesia nantinya.

Inul Daratista mengaku hanya takut pada Tuhan Yang Maha Esa. (*)

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta