Adipati Dolken Bakal Tebar Banyak Teror di Film Para Betina Pengikut Iblis 2

Oleh biancamdThursday, 7th March 2024 | 19:30 WIB
Adipati Dolken Bakal Tebar Banyak Teror di Film Para Betina Pengikut Iblis 2
Tayang akhir bulan ini, film Para Betina Pengikut Iblis 2 bakal lebih menegangkan. Foto: Instagram@_maxpictures

PINUSI.COM - Para Betina Pengikut Iblis 2, film horor terbaru dari Max Pictures, siap menghantui penonton di akhir bulan ini.

Film yang merupakan sekuel dari film sukses tahun 2023 ini kembali disutradarai oleh Rako Prijanto, dan dibintangi oleh Adipati Dolken, Mawar De Jongh, Sara Fajira, Hanggini, dan Gusti Rayhan.

Dalam film ini, Adipati Dolken berperan sebagai iblis yang mengincar tiga perempuan yang memiliki dendam masing-masing.

Mawar De Jongh, Sara Fajira, dan Hanggini, berperan sebagai tiga perempuan yang terlibat dalam sebuah ritual untuk memanggil iblis tersebut.

Rako Prijanto mengatakan, film ini akan lebih menegangkan dan penuh teror daripada film sebelumnya.

“Di film ini, saya ingin menjelajahi lebih dalam sisi kelam dari manusia, dan bagaimana balas dendam dapat mengubah seseorang menjadi monster,” katanya.

Adipati Dolken mengaku senang bisa bermain sebagai iblis di film ini.

"Menurut gue, tokoh ini variasinya banyak banget, kadang jadi anak kecil, jadi cewek, ya, buat aktor itu salah satu dream karakterlah,” ujarnya.

Hanggini menuturkan, film ini memiliki cerita unik, karena tidak hanya mengisahkan satu karakter, tetapi juga tiga karakter lainnya.

“Ini benar-benar cerita tentang kita bertiga masing-masing punya rencana yang berbeda-beda,” terangnya.

Para Betina Pengikut Iblis 2 akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 28 Maret 2024.

Jangan lewatkan film horor yang dijamin akan membuat Pinusian merinding ini! (*)

Terkini

Inspiratif! Pendaki 'Disabilitas' Indonesia Taklukan Gunung Everest
Inspiratif! Pendaki 'Disabilitas' Indonesia Taklukan Gunung Everest
PinSport | Sunday, 8th June 2025 | 17:24 WIB
Timnas Indonesia Tiba di Osaka, Diserbu Suporter Fanatik 'Garuda Japan'
Timnas Indonesia Tiba di Osaka, Diserbu Suporter Fanatik 'Garuda Japan'
PinSport | Sunday, 8th June 2025 | 14:11 WIB
Ukir Debut Bersama Timnas Indonesia, Emil Audero Terpukau dengan Atmosfer Gelora Bung Karno: Luar Biasa!
Ukir Debut Bersama Timnas Indonesia, Emil Audero Terpukau dengan Atmosfer Gelora Bung Karno: Luar Biasa!
PinSport | Saturday, 7th June 2025 | 23:57 WIB
Ole Romeny, Jadi Kepingan Puzzle Timnas Indonesia yang Selama Ini Dicari
Ole Romeny, Jadi Kepingan Puzzle Timnas Indonesia yang Selama Ini Dicari
PinSport | Saturday, 7th June 2025 | 23:25 WIB
Benarkah Daging Kurban Tidak Perlu Dicuci? Ini Penjelasan Lengkapnya
Benarkah Daging Kurban Tidak Perlu Dicuci? Ini Penjelasan Lengkapnya
PinNews | Saturday, 7th June 2025 | 20:48 WIB
Gol Semata Wayang Ole Romeny Bawa Timnas Indonesia Melaju ke Round 4
Gol Semata Wayang Ole Romeny Bawa Timnas Indonesia Melaju ke Round 4
PinSport | Saturday, 7th June 2025 | 20:02 WIB
Tak Kebagian Tiket Laga Indonesia vs China? Bioskop Jadi Solusi Nobar Seru dan Berbeda!
Tak Kebagian Tiket Laga Indonesia vs China? Bioskop Jadi Solusi Nobar Seru dan Berbeda!
PinSport | Wednesday, 4th June 2025 | 07:39 WIB
Kemenkes Keluarkan Surat Edaran Waspada Covid 19
Kemenkes Keluarkan Surat Edaran Waspada Covid 19
PinNews | Tuesday, 3rd June 2025 | 14:45 WIB
PAM JAYA Gandeng UMKM Meriahkan Peringatan Hari Lahir Pancasila
PAM JAYA Gandeng UMKM Meriahkan Peringatan Hari Lahir Pancasila
PinNews | Tuesday, 3rd June 2025 | 13:14 WIB
Skenario Pergerakan Jemaah saat Puncak Haji di Armuzna
Skenario Pergerakan Jemaah saat Puncak Haji di Armuzna
PinNews | Tuesday, 3rd June 2025 | 12:29 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta