Adipati Dolken Bakal Tebar Banyak Teror di Film Para Betina Pengikut Iblis 2

Oleh biancamdThursday, 7th March 2024 | 19:30 WIB
Adipati Dolken Bakal Tebar Banyak Teror di Film Para Betina Pengikut Iblis 2
Tayang akhir bulan ini, film Para Betina Pengikut Iblis 2 bakal lebih menegangkan. Foto: Instagram@_maxpictures

PINUSI.COM - Para Betina Pengikut Iblis 2, film horor terbaru dari Max Pictures, siap menghantui penonton di akhir bulan ini.

Film yang merupakan sekuel dari film sukses tahun 2023 ini kembali disutradarai oleh Rako Prijanto, dan dibintangi oleh Adipati Dolken, Mawar De Jongh, Sara Fajira, Hanggini, dan Gusti Rayhan.

Dalam film ini, Adipati Dolken berperan sebagai iblis yang mengincar tiga perempuan yang memiliki dendam masing-masing.

Mawar De Jongh, Sara Fajira, dan Hanggini, berperan sebagai tiga perempuan yang terlibat dalam sebuah ritual untuk memanggil iblis tersebut.

Rako Prijanto mengatakan, film ini akan lebih menegangkan dan penuh teror daripada film sebelumnya.

“Di film ini, saya ingin menjelajahi lebih dalam sisi kelam dari manusia, dan bagaimana balas dendam dapat mengubah seseorang menjadi monster,” katanya.

Adipati Dolken mengaku senang bisa bermain sebagai iblis di film ini.

"Menurut gue, tokoh ini variasinya banyak banget, kadang jadi anak kecil, jadi cewek, ya, buat aktor itu salah satu dream karakterlah,” ujarnya.

Hanggini menuturkan, film ini memiliki cerita unik, karena tidak hanya mengisahkan satu karakter, tetapi juga tiga karakter lainnya.

“Ini benar-benar cerita tentang kita bertiga masing-masing punya rencana yang berbeda-beda,” terangnya.

Para Betina Pengikut Iblis 2 akan tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 28 Maret 2024.

Jangan lewatkan film horor yang dijamin akan membuat Pinusian merinding ini! (*)

Terkini

Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
Di Sponsori Waketum, DPP PBB Bagi-Bagi Takjil Gratis Bergizi
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 16:29 WIB
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
Merry Riana Education Raih Excellence Performance Award
PinNews | Saturday, 29th March 2025 | 07:44 WIB
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
2 Menteri, PKP Dan Menkes Lakukan MoU Untuk Pengadaan 30 Ribu Rumah Subsidi Khusus Nakes
PinNews | Friday, 28th March 2025 | 10:20 WIB
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
SCTV Hadirkan Serangkaian Film Spesial Lebaran 1446 H
PinTertainment | Friday, 28th March 2025 | 08:32 WIB
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
Menbud Fadli Terima Kunjungan Komite Nasional ICOM Indonesia
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 15:04 WIB
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
Menteri PKP Maruarar Terima Usulan Gubernur Jabar Soal Rumah Subsidi Dalam Bentuk Panggung
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:27 WIB
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
Tragedi Pembunuhan Jurnalis di Banjarbaru, Tersangka Terungkap!
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 09:11 WIB
Heboh!  Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
Heboh! Skandal Lisa Mariana dan Ridwan Kamil, Muka Sang Anak Ditunjukan Ke Publik
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:56 WIB
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
Lonjakan Arus Mudik H-4 Lebaran, Petugas Siap Amankan Titik Rawan Macet di Jalur Bottle Neck
PinNews | Thursday, 27th March 2025 | 08:29 WIB
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
Dugaan Keterlibatan Anggota Brimob dalam Kasus Judi Sabung Ayam di Lampung
PinNews | Wednesday, 26th March 2025 | 15:54 WIB
© 2025 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta