10 Jam Diperiksa Kejaksaan Agung, Sandra Dewi Hanya Lempar Senyum

Oleh NoerAlam123Wednesday, 15th May 2024 | 21:30 WIB
10 Jam Diperiksa Kejaksaan Agung, Sandra Dewi Hanya Lempar Senyum
Sandra Dewi usai menjalani pemeriksaan di Kejagung, Rabu (15/5/2024). Foto: PINUSI.COM/Noer Alam

PINUSI.COM - Artis Sandra Dewi kembali diperiksa terkait kasus korupsi PT Timah yang menyeret suaminya, Harvey Moeis, sebagai tersangka, di Kejaksaan Agung, Rabu (15/5/2024).

Sandra Dewi hadir sekitar pukul 08.00 WIB di Gedung Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Militer.

Hampir 10 jam Sandra Sandra Dewi diperiksa penyidik Kejagung.

Ibu dua anak itu kemudian keluar sekitar pukul 18.00 WIB.

Saat keluar, Sandra Dewi hanya melempar senyuman dan mengatupkan kedua tangannya kepada awak media.

Sesekali ia mengucapkan terima kasih kepada awak media yang menanyakan pemeriksaannya hari ini.

"Terima kasih ya teman-teman," kata Sandra Dewi.

Harris Arthur, kuasa hukum Harvey Moeis yang juga menemani Sandra Dewi, menyebut sang artis kelelahan setelah diperiksa 10 jam.

"Tolong buka jalan, dia capek, nanti aja ya (untuk wawancara)," pinta Harris Arthur.

Ini kali kedua Sandra Dewi menjalani pemeriksaan di Kejaksaan Agung, buntut kasus korupsi di PT Timah yang melibatkan suaminya, Harvey Moeis.

Kali ini, Sandra Dewi diperiksa terkait harta kepemilikannya.

"Pemeriksaan untuk mendalami kepemilikan harta dari yang bersangkutan," terang Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Ketut Sumedana kepada wartawan, Rabu (15/5/2024). (*)

Terkini

7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 7 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 7 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 5 hours
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
Calvin Verdonk, Pilar Kokoh di Balik Kemenangan Timnas Indonesia
PinSport | in 3 hours
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
Manchester City Resmi Perpanjang Kontrak Pep Guardiola Hingga 2027
PinSport | in 3 hours
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
Persebaya Siap Jamu Persija, Paul Munster Ketakutan Dengan Rizky Ridho
PinSport | in 2 hours
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
Hotel Santika Premiere ICE BSD City: Penginapan Mewah dengan Nuansa Modern di Tengah Kota
PinRec | in 2 hours
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
Timnas Futsal Putri Indonesia Sukses Juara Ke 3 Di Ajang Piala AFF 2024
PinSport | in 2 hours
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
Thom Haye Terpukau dengan Atmosfer SUGBK: Sulit Dijelaskan!
PinSport | in an hour
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
Presiden Prabowo Bertemu Larry the Cat di Downing Street London
PinNews | in an hour
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta