PINUSI.COM - Program ngabuburit (ngabur ngabur duit) Jhon LBF bersama Kipaskipas pada episode ketiga ini, menyiapkan paket sembako yang akan diberikan kepada orang yang membutuhkan.
Pada episode ketiga ini, Jhon LBF bersama Kipaskipas menyiapkan paket sembako meliputi beras, gula, hingga minyak goreng.
"Sembako ini akan gua berikan ke orang-orang yang membutuhkan di wilayah Jakarta Selatan," kata Jhon.
John bersama Kipaskipas Program ngabuburit (ngabur ngabur duit), membagikan sembako ini dengan harapan bermanfaat bagi para penerima pada Bulan Ramadan.
Saat berkeliling, Jhon bertemu seorang lansia penjual tisu bernama Sumiati.
"Ini saya ada paket sembako dari Kipaskipas yang merupakan aplikasi media sosial karya anak bangsa."
"Di mana Kipaskipas itu bisa untuk berdonasi," ujarnya.
Usai memberikan bantuan kepada Sumiati, Jhon bertemu pria tukang sapu, yang kemudian juga memberikan bantuan yang dapat dikonsumsi.
Setidaknya, Jhon LBF bersama Kipaskipas memberikan paket sembako kepada 8 orang yang membutuhkan, dengan harapan berbagi berkah di Bulan Ramadan menjadi kunci toleransi, berbagi, serta menguatkan sesama manusia. (*)