PINUSI.COM - Band metal asal Jakarta, Deadsquad kembangkan bisnis dalam lini vape yang berkolaborasi dengan Vapezoo dan Tigac. Tidak hanya dalam bisnis, Deadsquad juga dalam konteks ini sekaligus mengedukasi fans untuk berhenti merokok, Rabu (21/12/2022).
Namun, sebelumnya manager Deadsquad mengatakan sebelum bisnis vape yang dijalankan ini, personil Deadsquad sendiri yang sudah mulai mengurangi merokok, bahkan ada yang berhenti karena diganti oleh vaping.
"Sebelum kolaborasi Deadsquad x Hexohm, kami mulai mengurangi rokok. Bahkan ada beberapa diantara kami yang berhasil berhenti merokok sampai sekarang karena vaping," ujar Jeff Adriano pada (01/09/2022).
BACA LAINNYA: “72 Seasons” Album Terbaru Metallica Yang Jelasin Perjalanan Mereka
Sebelumnya juga, Deadsquad kerap ditawari untuk bekerja sama dalam bisnis vape ini. Hingga akhirnya tertarik, dan melakukan kolaborasinya bersama vapezoo karena dinilai Hexohm sudah bekerjasama dari 2017 lalu.
"Vapezoo punya komunitas yang kuat, dan Tigac sebelumnya sukses berkolaborasi dengan Slank," tambah Jeff Adriano.
Hingga akhirnya, Deadsquad luncurkan karya pertamanya dengan Vicky mono bertajuk "Enigmatic Pandemonium" yang merupakan lagunya. Dan dipampang pula menjadi sebuah nama liquid vape dengan rasa cream cookies with vanilla crumbles dengan varian nikotin 3mg dan 6mg.
Editor : Cipto Aldi