Intip 5 Tips War Tiket Konser Idola Kamu, Dijamin Berhasil!

Oleh findyamiraThursday, 26th January 2023 | 17:05 WIB
Intip 5 Tips War Tiket Konser Idola Kamu, Dijamin Berhasil!

PINUSI.COM - Setelah dua tahun pandemi, akhirnya Indonesia kembali diramaikan oleh berbagai event dan konser. Mulai dari event kuliner, fashion, serta konser artis lokal maupun internasional.

Apalagi di tahun ini semakin banyak artis Internasional yang mengadakan konser di Indonesia. Terutama para artis atau idol group dari Korea Selatan atau yang biasa disebut Kpop Idol. Mulai dari EXO-SC, BLACKPINK, TREASURE, ITZY, NCT DREAM, MAMAMOO, dan masih banyak lagi.

BACA LAINNYA : Kpopers Ngumpul! Ini Sederet Kpop Idol yang Akan Konser di Indonesia Tahun Depan, Ada Idola Kamu?

Tentunya sebagai penggemar ingin sekali menonton konsernya dan melihat secara langsung. Tapi harus diketahui saingan kamu buat dapetin tiket mereka pastinya ribuan orang. Makanya, kamu harus rebutan buat dapetin tiket nya atau yang disebut war tiket.

Berikut ini ada tips buat kamu yang mau war tiket konser idola kamu biar gak kehabisan, yuk simak.

  • Koneksi internet dan sinyal harus cepat dan stabil

Hal ini paling penting saat mau war tiket secara online, makanya kamu harus cek kecepatan internet dan sinyal kamu di perangkat yang akan digunakan. Krena kamu akan bersaing sama ribuan orang buat dapetin tiketnya.

  • Menyiapkan akun dan data pribadi yang akan digunakan

Sering dianggap remeh padahal hal ini penting juga buat kesempatan kamu dapetin tiket yang di mau. Dengan menyiapkan akun dan data pribadi itu proses pembelian tiket kamu jadi lebih cepat.

  • Tentukan tiket yang mau di beli sebelumnya

Supaya pas hari penjualan kamu udah gak bimbang lagi memilih kategori mana yang akan kamu beli. Biar waktu kamu gak terbuang sia-sia jadi ada kesempatan buat berhasil dapetin tiketnya.

  • Masuk ke laman pembelian lebih awal

Sebisa mungkin kamu masuk laman tersebut dari sebelum waktu yang ditentukan. Supaya kamu gak kesulitan dan mengalami eror atau waiting list saat masuk ke laman pembelian.

  • Harus sabar dan rajin refresh laman pembelian

Hal ini bisa dilakukan kalo tiket yang kamu incar sudah habis terjual. Kunci nya sabar dan rajin-rajin refresh halaman tersebut siapa tau ada orang lain yang cancel tiketnya. Nah, itulah kesempatan emas buat kamu.

  • Pakai lebih dari satu perangkat

Hal ini bisa dilakukan untuk membuka kesempatan lebih buat kamu. Kamu juga bisa minta tolong teman atau orang terdekat kamu buat ikutan war tiket. Semakin banyak orang yang bantu semakin besar juga kesempatan kamu.

Jadi, gimana nih guys udah pada siap belum buat war tiket idola kamu. Semoga dengan tips diatas kamu bisa berkesempatan dapetin tiket yang kamu mau ya!.

https://pinusi.com/pintertainment/panic-at-the-disco-bubar-ini-kata-brendon-urie/

Editor : Costa Rando Masihin

Terkini

China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
China Pamer Desain Pesawat Antariksa Canggih, Bisa Dipakai Ulang!
PinTect | in 6 hours
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
Pulau Rubiah: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Kamu Kunjungi
PinRec | in 6 hours
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
Wisata Pantai Lhok Mee: Surga Tersembunyi di Aceh yang Wajib Dikunjungi
PinRec | in 6 hours
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
Keuangan Bayern Munich Jadi Penghalang Transfer Florian Wirtz, Fokus pada Kontrak Baru Jamal Musiala
PinSport | in 6 hours
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
Rekomendasi Hotel Mercure BSD City: Hotel Mewah dengan Sentuhan Modern dan Lokasi Strategis
PinRec | in 5 hours
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
Proses Naturalisasi Mauro Zijlstra Ditunda, Fokus PSSI Beralih ke Timnas U-20
PinSport | in 5 hours
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
Ford Kembali ke Indonesia dengan Hadirkan Ranger dan Everest Terbaru: Siap Bersaing di Pasar SUV dan Pickup!
PinTect | in 5 hours
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
7 Fitur Canggih Microsoft Word yang Bikin Hidup Kamu Makin Santai!
PinTect | in 5 hours
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
Arne Slot Berpeluang Samai Rekor Impresif Ancelotti di Liga Inggris
PinSport | in 5 hours
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
Timnas Basket Indonesia Kalah Tipis dari Korea Selatan 78-86 di Kualifikasi FIBA Asia Cup 2025
PinSport | in 3 hours
© 2024 Pinusi.com - All Rights Reserved
Setia mengabarkan berita dan fakta